SuaraSulsel.id - Seorang guru sekolah dasar di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan diamankan polisi, Jumat, 29 April 2022. Ia dilaporkan mencabuli tiga orang muridnya.
Kasatreksrim Polres Bulukumba AKP Muhammad Yusuf mengatakan pelaku, MA diamankan di rumahnya di Kecamatan Bulukumpa. Ia dilaporkan oleh orang tua murid.
"Kasus pencabulan anak di bawah umur. Anak muridnya," ujar Yusuf, Sabtu, 30 April 2022.
Pencabulan bahkan dilakukan di ruang guru. Tiga korban NA, MA dan AN yang masih kelas 4 SD bahkan dicabuli berulang kali.
Yusuf mengatakan MA sudah melakukan aksi bejatnya sejak tahun 2021. Terakhir ketahuan pada tanggal 23 April 2022.
Modusnya adalah mengimingi muridnya dengan nilai bagus. Karena sang anak masih polos, mereka mau saja.
"Namanya anak-anak, masih polos. Ketika mereka diimingi nilai bagus, mau saja," ungkapnya.
Kata Yusuf, MA kerap meminta muridnya untuk datang ke sekolah atau ke rumahnya. Karena sebagai wali kelas, murid tersebut tak bisa menolak.
"Saat ini pelaku sudah kita tahan di Polres Bulukumba. Sementara korban dibawa ke rumah sakit untuk divisum," ujar Yusuf.
Yusuf mengatakan pihaknya masih mendalami apakah masih ada anak yang jadi korban. Saat ini masih dalam proses penyelidikan.
Berita Terkait
-
Ngaku Titisan Eyang Putri, Dukun Setubuhi Mahasiswi 7 Bulan Hingga Hamil
-
Terjadi Lagi! Kini Dokter Cabul di Jakarta jadi Tersangka Gegara Rekam Mahasiswi Mandi
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Resmi Tersangka, Syafril Dokter Cabul di Garut Ternyata Ciumi Leher hingga Raba Alat Vital Pasien
-
Viral! Dokter Kandungan Lecehkan Pasien saat Periksa, Videonya Bikin Geram!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar