SuaraSulsel.id - Kasubnit 2 Jatanras Polrestabes Makassar Ipda Nasrullah mengatakan, polisi telah menangkap pelaku pencurian dengan modus pinjam HP. Modus seperti ini sedang marak dilakukan pencuri HP di Kota Makassar.
"Pelaku mengambil HP korban dengan cara 'napattolo-toloi' (ditipu). Kejadiannya pada 23 April 2022 lalu," ujar Nasrullah, Kamis, 28 April 2022.
Seperti yang dialami NN, warga Tamalanrea, Kota Makassar. Awalnya NN bermaksud menolong, malah jadi korban pencurian.
Ceritanya, pelaku berinisial BT yang mengendarai motor sedang melintas di jalan Katimbang, Tamalanrea.
BT kemudian berpura-pura menanyakan lokasi bengkel ke korban. Pelaku lalu meminta tolong agar bisa diantar ke bengkel tersebut. Mereka menggunakan sepeda motor pelaku.
Sampai di bengkel, pelaku berpura-pura menelpon temannya. Kemudian beralasan HP-nya lobet. Sehingga meminjam HP korban.
Setelah dipinjamkan, HP itu malah dibawa kabur. Korban sempat mengejar dan meminta tolong, sayangnya pelaku tancap gas dan kabur.
Korban kemudian melapor ke Polsek Tamalanrea. Tidak cukup satu minggu, polisi mengamankan BT di rumahnya di Kabupaten Gowa. Ia tak berkutik saat polisi memperlihatkan aksinya yang terekam CCTV.
Dari penggeledahan, polisi turut menyita beberapa barang bukti seperti motor dan helm yang digunakan pelaku saat beraksi. Sementara HP hasil curian diakuinya sudah dijual ke penadah.
Baca Juga: Warga Tamalanrea Makassar Punya Niat Tulus Menolong, Malah Jadi Korban Pencurian
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, BT saat ini sedang dalam pemeriksaan di Polsek Tamalanrea. Ia dikenakan Pasal 362 KUHP tentang pencurian dengan ancaman lima tahun penjara.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Kapal Laut Makassar-Surabaya April 2025 dengan Jadwal Terbaru
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
-
Wanita ML di Makassar Tewas, Polisi: Ditemukan Tergantung di Kamar Mandi
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Berpartisipasi dalam BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Minyak Telon Lokal Kini Go Global
-
Primadona Ekspor Sulsel Terancam! Tarif Trump Hantui Mete & Kepiting
-
Alarm Pagi Bikin Stres? Ini 9 Trik Jitu Kembali Produktif Setelah Liburan
-
BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Luwu Timur
-
Terungkap! Penyebab Karyawan Perempuan Tewas Tergantung di Kamar Kos Makassar