SuaraSulsel.id - Pimpinan beserta Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan mengantar salinan dokumen aspirasi terkait sejumlah tuntutan mahasiswa dan masyarakat Sulsel. Usai demonstrasi 11 April 2022 di Makassar untuk diserahkan kepada pimpinan DPR RI agar segera ditindaklanjuti.
"Kami membawakan bundel dokumen aspirasi masyarakat dengan sejumlah tuntutan agar ditindaklanjuti pimpinan DPR RI," ujar Wakil Ketua DPRD Sulsel Syaharuddin Alrif melalui siaran pers, Selasa 19 April 2022.
Salinan dokumen aspirasi tersebut diterima Wakil Ketua DPR RI Rachmat Gobel di ruangan kerjanya, Kantor DPR RI Senayan, Jakarta, disaksikan rombongan anggota DPRD Sulsel.
Beberapa tuntutan yang bersifat nasional dan kebijakan pusat, kata dia, di antaranya pembatasan pelarangan truk "Over Dimension Over Loading" (ODOL), serta pencabutan harga eceran tertinggi (HET) minyak goreng kemasan.
Baca Juga: Teruntuk Mahasiswa Gap Year, Ini 4 Alasan Kamu Tak Perlu Rendah Diri
"Termasuk upaya pemberantas mafia tanah dan penyerobotan lahan warga, (salah satu kasus PTPN yang terjadi di Kabupaten Enrekang)," ungkap Sahar.
Ia menyampaikan beberapa poin seperti masih adanya persoalan minyak goreng curah, penghapusan kebijakan BBM bersubsidi, dan polemik Undang-undang Omnibus Law.
Terkait persoalan PTPN XIV di Sulsel yang diduga menggusur lahan petani di wilayah Kabupaten Enrekang, Sekertaris DPW Nasdem Sulsel ini berharap bisa segera diselesaikan agar masyarakat setempat dapat mencari nafkah kembali dengan bertani.
"Terkait hal ini Pak Rachmat Gobel akan memanggil langsung menteri terkait agar bisa melacak semua lahan PTPN di seluruh Indonesia yang bermasalah," tuturnya.
Wakil Ketua DPRD Sulsel lainnya Muzzayin Arif mengatakan secara garis besar dewan telah memberikan tanggapan akhir dengan menyikapi aspirasi masyarakat ini secara serius.
Baca Juga: Cabuli Siswi SMA hingga Hamil, Mahasiswa di Tanjungpinang Diamankan Polisi
"Makanya kami menyampaikan langsung ke DPR RI sebagai lembaga yang berkompeten meneruskan aspirasi ini yang sebelumnya Sekretariat DPRD setempat menindaklanjuti dengan mengirimkan faks maupun email ke Sekjen DPR RI di Jakarta," kata politisi PKS ini.
Dia bersyukur pimpinan DPR RI melalui Rachmat Gobel menyatakan siap menindaklanjuti aspirasi tersebut dengan melakukan pembicaraan di tingkat nasional. Selain pimpinan turut hadir anggota DPRD Sulsel, yakni Imam Fauzan, Andi Irwandi Natsir, Dan Pontasik, H Irwan, Saharuddin, dan Muchtar Mappatoba.
Berita Terkait
-
5 Daftar Student Exchange Buat Tahun 2025: Syarat, Benefit dan Deadline
-
Kuliah S2 di Australia dengan Biaya Lokal, Bagaimana Caranya?
-
Akui Politik Uang di Pemilu Merata dari Sabang sampai Merauke, Eks Pimpinan KPK: Mahasiswa Harusnya Malu
-
5 Sumber Belajar Online Terpercaya untuk Mahasiswa Kedokteran
-
Inspiratif! Mahasiswa Indonesia Ini Sabet Juara Stacks Harvard Hackathon di Universitas Harvard AS
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis