SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menghadiri Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Wajo dalam rangka Peringatan Hari Jadi Kabupaten Wajo ke-623 yang digelar di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo, Selasa (29/3/2022).
Andi Sudirman Sulaiman mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2022 ini mengalokasikan dana dari APBD Provinsi Sulsel kepada Kabupaten Wajo sebesar Rp60 miliar.
Salah satunya untuk melakukan rekonstruksi pada ruas jalan Salaonro-Ulugalung sepanjang 3,87 km dengan nilai sekitar Rp28 Miliar.
"Tahun ini Rp60 miliar kita kucurkan dana di Kabupaten Wajo melalui APBD Provinsi, untuk menangani ruas infrastruktur LHR tinggi," jelasnya.
Jalan ini, kata Andi Sudirman, merupakan LHR (Lalu Lintas Harian Rata-rata) tinggi. Mengingat ruas ini menjadi jalur utama yang menghubungkan Kabupaten Soppeng dan Kabupaten Wajo.
Selain itu, tahun 2022 ini akan dilakukan rehabilitasi daerah irigasi Cenrana. Untuk mengoptimasi aliran irigasi ke lahan pertanian masyarakat.
Serta sejumlah bantuan kepada kelompok tani. Dengan total alokasi senilai Rp18,2 Miliar. Beberapa diantaranya alsintan, jalan tani, dan lainnya.
Hadir dalam kegiatan itu, diantaranya Deputi 2 Basznas, Sekertaris Dirjen Perlindungan Jaminan Sosial Kementeria Sosial RI, Anggota DPR RI Iwan Darmawan Aras, Anggota DPRD Sulsel Andi Nurhidayati Zainuddin, Wali Kota Tanjung Pinang, Wakil Ketua DPRD Tanjung Pinang, Wakil Ketua DPRD Banyuasin, Camat dan Kepala Desa se-kabupaten Wajo, serta masyarakat Kabupaten Wajo.
Berita Terkait
-
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman Mengenang Masa Sekolah di SMAN 1 Bone, Ini Posisi Bangku Favoritnya
-
Rp37 Miliar Bantuan Keuangan Pemprov Sulsel Untuk Bandara Arung Palakka dan Bypass Sumpallabbu
-
Tiga Bulan Tidak Digaji, Anggota Satpol PP Pemprov Sulsel Terpaksa Ngutang Beli Popok dan Susu Bayi
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- Sabrina Chairunnisa Ingin Sepenuhnya Jadi IRT, tapi Syaratnya Tak Bisa Dipenuhi Deddy Corbuzier
Pilihan
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
-
Harga Emas Turun Hari ini: Emas Galeri di Pegadaian Rp 2,3 Jutaan, Antam 'Kosong'