SuaraSulsel.id - Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Pemprov Sulawesi Selatan Muhammad Hasim mengatakan, Masjid 99 Kubah Makassar telah digunakan untuk salat 5 waktu.
"Alhamdulillah sudah jalan. Pokoknya lima kali waktu salat sudah standby untuk digunakan," ujar Hasim, Senin 14 Maret 2022.
Empat orang imam dan dua muadzin akan mengawal pelaksanaan salat lima waktu di lokasi reklamasi di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Mereka direkrut melalui kompetisi imam dan muadzin dengan minimal 15 juz hafalan Alquran.
"Empat orang imam ini direncanakan tempat tinggal di masjid. Untuk memudahkan para imam dan muadzin dalam pelaksanaan salat 5 waktu," katanya.
Hasim menyebut pada awal pengoperasian Masjid 99 Kubah bukan tanpa masalah. Sejumlah keluhan disampaikan warga yang ingin berwudhu di luar waktu salat dan buang air kecil di toilet masjid.
Hanya saja, dalam pengelolaan air masih difungsikan secara terbatas. Karena masih harus dibenahi oleh pihak Perumda Air Minum Makassar. Masjid 99 Kubah secara perdana digunakan pada waktu salat dhuhur, Sabtu (12/04/2022).
"Jadi kebetulan yang bermasalah itu airnya, tapi memang sengaja dimatikan. Karena toilet pria itu bermasalah dan cepat habis airnya. Sekarang sudah kembali normal karena sudah dikomunikasikan dengan PDAM," ujarnya.
Sementara itu Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman berharap agar pemanfaatan Masjid 99 Kubah menjadi langkah untuk semakin memperkuat keimanan umat Islam di Sulsel. Untuk beribadah kepada Allah Subhanahu wa Taala.
Terlebih, imam dan muadzin masjid tetap yang terpilih oleh panitia seleksi memiliki syarat tertentu. Termasuk bebas afiliasi radikalisme dan terorisme. Memiliki attitude baik, hafalan minimal 15 juz bagi imam, bacaan Alquran bagus, dan lainnya.
Baca Juga: Menilai Tuntutan 8 Tahun Penjara Kurang Serius, Munarman Ajukan Pembelaan Sendiri
"Semoga ke depannya semakin banyak kegiatan syiar Islam yang bisa terlaksana," ujar Andi Sudirman.
Masjid 99 Kubah yang menyisakan 20 persen untuk perampungan masjid bisa menampung sekitar 3.800-5000 jamaah dalam masjid. Sementara hingga pelataran masjid bisa menampung hingga 12.000 jamaah. (Antara)
Berita Terkait
-
Momen Lucu Jokowi Wudhu Bertemu Pria dengan Kaos Bertuliskan "2019 Ganti Presiden", Netizen: Cemas Kau!
-
Adab Aaliyah Massaid Ingatkan Thariq Halilintar Salat Maghrib Tuai Sorotan: MasyaAllah
-
Pahami Hukum Salat saat Sakit hingga Tata Cara Bersuci yang Tepat
-
Keutamaan Salat 4 Rakaat Sebelum Zuhur: Tak Pernah Ditinggalkan Rasulullah SAW
-
Tata Cara Lengkap Salat Taubat Plus Doa, Lakukan Setidaknya Sekali Seumur Hidup!
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis
-
Jumlah Pemilih, TPS, dan Titik Rawan Pilkada Sulsel 2024
-
Timses Calon Bupati Luwu Timur Terjaring Razia Narkoba di Makassar
-
Siswa Tuna Rungu di Makassar Diduga Jadi Korban Pelecehan Guru