SuaraSulsel.id - Masjid 99 Kubah di Kawasan Center Point Indonesia (CPI) Makassar, mulai difungsikan untuk aktivitas ibadah umat muslim. Pemanfaatan perdana masjid ini ditandai dengan salat zuhur berjamaah, Sabtu (12/3/2022).
Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman juga turut hadir dalam pemanfaatan perdana masjid ini. Masyarakat merasa senang dengan mulai difungsikannya masjid tersebut.
Salah satu warga bernama Muhammad Ridwan menyampaikan rasa senangnya dapat melaksanakan salat zuhur berjamaah.
"Tentu kita senang sekali masjid ini sudah bisa kita gunakan. Apalagi dalam waktu dekat ini kita sudah akan sama-sama menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan," katanya.
Baca Juga: 5 Tips Menjaga Hubungan Asmara Tetap Langgeng, Hargai Privasinya
Ia mengapresiasi Pemprov Sulsel atas komitmen dalam menyelesaikan hingga masjid ini dapat dimanfaatkan.
Hal senada juga disampaikan Akbar. Ia mengaku, salat berjamaah di masjid ini cukup memberikan kenyamanan. Apalagi pemilihan imam dan muazin untuk operasional masjid telah melalui proses seleksi.
"Baru kali ini saya masuk ke sini.Subhanallah bagus sekali di dalamnya. Menarik sekali juga interiornya. Saya juga tertarik dengan suara muazinnya tadi bikin adem didengar," katanya.
Diketahui, Masjid 99 Kubah bakal menjadi ikon baru bagi Sulawesi Selatan. Mengingat bentuk dari rumah ibadah umat Islam ini tampak unik.
Bangunan ikonik ini nantinya akan menjadi tempat rekreasi atau wisata religi bagi para wisatawan lokal maupun mancanegara.
Baca Juga: Lesti Kejora Ingin Gelar Konser Dangdut di Leslar Metaverse
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
Pilihan
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Punya Hubungan Dekat dengan Bintang Barcelona
-
Cerita Simon Tahamata Terlibat Skandal Match-Fixing: Titik Terendah Karier Saya
-
Panduan dan Petunjuk Pembentukan Koperasi Merah Putih: Tahapan, Usaha, Serta Pengurus
Terkini
-
5 Maklumat MUI Kota Makassar Terkait LGBT
-
Rumah Digeledah di Makassar Terkait Kasus Kredit PT Sritex
-
Selvi Ananda Dua Kali Salah: Sulawesi Disebut Sumatera, Ini Reaksi Hadirin
-
Dari Lomba Masak Jadi Jutawan: Kisah Inspiratif Ibu Rumah Tangga Ubah Kelor Jadi Cuan
-
20 Orang Jaga Sapi Kurban Presiden Prabowo! Ini Alasan Juventus Jadi Pilihan Istimewa