SuaraSulsel.id - Milenial Teman Sandi mendeklarasikan Sandiaga Salahuddin Uno sebagai calon presiden 2024 di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu 6 Maret 2022.
Kegiatan bertema 'Produktif, Kreatif dan Inspiratif' ini turut dihadiri pendukung milenial dari 18 kota melalui virtual dan Ketua Umum Teman Sandi Nurulina Nuha Amedyan.
"Kami yakini Sandiaga Uno memiliki tauladan yang bisa kita pelajari dari perjalanan hidupnya. Ia pernah terpuruk di masa krisis moneter 1997, menerima penolakan saat melamar bekerja hingga akhirnya mampu mempekerjakan ribuan masyarakat," kata Nurulina.
Acara ini turut dihadiri A Lukman lrwan selaku pengamat politik. Dosen Politik Universitas Hasanuddin tersebut menilai Sandiaga Uno memiliki sosok inspiratif yang mampu memimpin bangsa dan negara Indonesia.
Baca Juga: Survei: Sandiaga Uno Capres Paling Mempesona
"Apabila Sandiaga Uno menjadi Presiden 2024 menjadi keputusan wajar dan tepat sebab Sandiaga Uno memiliki sosok yang inspiratif yang akan mampu memimpin bangsa dan negara Indonesia di masa depan," kata Lukman.
Lukman mengungkapkan bahwa periode 2024-2029 memiliki tantangan yang tidak mudah yakni harus membangun, menciptakan lapangan pekerjaan, dan menyelesaikan pro dan kontra kebijakan periode sebelumnya.
Salah satu milenial bernama Muhammad Reski Ariyansyah yang hadir pada deklarasi tersebut mengatakan sosok Sandiaga Uno seorang yang inspiratif dan akrab dengan milenial.
"Bapak Sandi itu memiliki beberapa sifat-sifat yang saya kagumi. Karena dekat dengan generasi milenial," ujar Ari, sapaan Muhammad Reski Ariyansyah.
Ari menyebut akan memanfaatkan sosial media untuk menggaet pendukung dan bergabung dalam Teman Sandi dengan cara kekinian dan menarik.
Baca Juga: Ini yang Bikin Sandiaga Uno Kepincut oleh Desa Cisaat
"Jadi kita buat politik itu bukan sesuatu yang kesannya berkonotasi berat, tapi sesuatu yang lebih fun, yang bisa diterima generasi sekarang," ujar dia.
Berita Terkait
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
-
Sandiaga Uno Intip Peluang Potensi UMKM di Love Second Change
-
IHSG Loyo, Sandiaga Uno Saran Borong Saham untuk Investasi
-
Eks Wakapolri Syafruddin Kambo Wafat, Sandiaga Uno Ikut Salat Jenazah
Tag
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Lokasi Judi Sabung Ayam di Kabupaten Gowa Dibakar
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan