SuaraSulsel.id - Warga Kampung Cibening RT 002/RW 01 Kelurahan Jatibening Kecamatan Pondok Gede Kota Bekasi, Jawa Barat, kehilangan sosok Bunda Dorce Gamalama yang dikenal aktif serta berjiwa sosial tinggi.
"Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Saya malah belum dengar kabar ini, warga sini yang jelas sangat kehilangan sosok Bunda, beliau sering membantu warga sini," kata warga setempat Mirna (45) di Bekasi, Rabu 16 Februari 2022.
Mirna mengungkapkan sosok Bunda Dorce dikenal warga sebagai sosok periang yang aktif dalam sejumlah kegiatan sosial kemasyarakatan.
Kediaman gadang mendiang di Jatibening ini kerap menjadi tempat Bunda menyalurkan bantuan sosial terutama kepada warga sekitar.
Baca Juga: Disalatkan, Jenazah Dorce Gamalama Tidak Diturunkan dari Mobil Jenazah
"Rumah gadang ini jadi saksi kebaikan Bunda Dorce selama masa hidupnya. Beliau suka ngumpulin anak-anak yatim, warga prasejahtera untuk diberikan santunan," katanya.
Selain aktif dalam kegiatan sosial untuk masyarakat sekitar, mendiang juga dikenal aktif dalam kegiatan sosial di organisasi perkumpulan warga adat Minang di Kota Bekasi.
Salah satu tetangga Bunda Dorce di rumah duka Jatibening Bekasi yang juga berasal dari Sumatera Barat, Yarlis mengatakan kehilangan sosok berjasa bagi warga Minang khususnya di wilayahnya.
"Kalau beliau itu asli Solok kalau saya di Pariaman tapi sama-sama tinggal dekat sini juga. Mau melayat ke sini karena tahunya memang rumah di sini saja," katanya.
Dia mengatakan mengetahui kabar meninggalnya Bunda Dorce dari anaknya melalui pemberitaan yang beredar di media. Sepengetahuan dia, mendiang tinggal di rumah gadang ini bersama anaknya meski belakangan sudah jarang terlihat.
Baca Juga: Gus Miftah Doakan Dorce Gamalama Pakai Nama Lelaki
Yarlis mengaku terakhir mengobrol bersama mendiang di sebuah warung nasi padang sekitar rumah. Sosok Bunda Dorce juga dikenal aktif bermasyarakat tanpa memandang strata sosial meski dirinya berprofesi sebagai seorang seniman papan atas.
"Saya sebagai orang Minang juga ikut organisasi bareng beliau, kalau ada halal bi halal atau apa suka ketemu sama dia. Saya tahu dia orangnya sama masyarakat sesama orang Minang sangat aktif, jiwa sosialnya tinggal sering bantu-bantu, sama anak yatim dia juga sering bantu. Saya saksinya bahwa beliau orang baik, peduli tetangga dan sesama," katanya.
Diketahui artis senior yang dikenal dekat dengan enam presiden mulai dari Soeharto hingga Joko Widodo itu meninggal dunia Rabu ini pukul 07.30 WIB setelah menjalani perawatan selama tiga pekan di Rumah Sakit Pusat Pertamina Simprug Jakarta akibat COVID-19.
Pemilik nama asli Dedi Yuliardi Ashadi itu meninggal dunia di usia 58 tahun. Sebelum meninggal dunia, Dorce memiliki riwayat sakit bahkan sempat tidak sadarkan diri di ruang ICU. Dia juga mengidap penyakit batu ginjal hingga gula darah.
Kabar duka kembali mewarnai dunia hiburan Indonesia, artis senior Dorce Gamalama meninggal dunia pada hari ini pukul 07.30 WIB di Rumah Sakit Pusat Pertamina, Simprug, Jakarta dalam usia 58 tahun.
Penyanyi dangdut dan sahabat Dorce, Hetty Sunjaya mengkonfirmasi hal tersebut. Hetty mengatakan bahwa Dorce meninggal karena COVID-19.
"Iya jam 07.30 pagi meninggal. Beliau kena COVID-19 hampir 3 minggu di rumah sakit," ujar Hetty saat dihubungi wartawan pada Rabu.
Hetty mengatakan bahwa kondisi kesehatan Dorce sempat menurun dan tidak sadarkan diri sehingga langsung dilarikan ke RSPP, Simprug.
Dia juga mengatakan tidak bisa melihat jenazah lantaran langsung ditangani oleh petugas.
"Enggak bisa dilihat, langsung diurus rumah sakit. Enggak diizinin sekarang karena COVID-19 enggak bisa lihat," kata Hetty.
Hetty belum tahu di mana Dorce akan dimakamkan. Dia hanya meminta kepada masyarakat untuk memaafkan segala kesalahannya dan doa terbaik bagi sahabatnya.
"Belum tahu di mana pemakamannya. Masih dalam pembahasannya. Mohon doa, maaf dan keikhlasan atas meninggalnya beliau," ujarnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Sayang Banget, Rumah Dorce Gamalama Cuma Laku Rp430 Juta dari Harga Rp2 Miliar Demi Bayar Utang
-
Kebangetan, Utang Almarhum Dorce Gamalama Belum Dibayar Anak Angkat Meski Rumah Warisan Terjual
-
Niatnya Jadi Museum, Rumah Dorce Gamalama Dijual Anak Angkat dengan Harga Murah
-
Fery Farhati untuk Orang Minang: Terima Kasih Sudah Menjadi Pejuang Perubahan
-
Setengah Mati Perankan Ibu-Ibu Minang, Jajang C. Noer: Ini Peran Tersusah
Tag
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri