SuaraSulsel.id - Sebuah video pernikahan mendadak viral di media sosial. Bagaimana tidak, pengantin wanita terlihat tidak seperti pengantin pada umumnya.
Hal ini lantaran sang pengantin sakit pada hari resepsi. Ia masuk rumah sakit menjelang hari pernikahannya.
Videonya viral setelah diupload akun @info_kejadian_makassar di instagram. Kejadiannya di Allimbangngenge, Kecamatan Cenrana, Kabupaten Bone.
Dalam video tersebut, pengantin wanita terpaksa menggunakan alat bantu nafas atau ventilator. Di tangan kirinya juga masih tertancap jarum infus.
Beberapa orang juga sibuk merawat dan memperbaiki selang pernafasannya. Sementara suaminya duduk tenang di sampingnya.
Salah satu akun @ridhaedel menjelaskan soal video tersebut. Katanya, si mempelai wanita sempat masuk rumah sakit tiga hari sebelum hari pernikahan.
"Dia kelelahan karena ibunya juga baru-baru meninggal. Dia kurang istirahat dan drop, tiga hari sebelum pernikahan masuk rumah sakit," ujarnya.
Undangan pernikahan mereka juga sudah tersebar. Apalagi, keluarga kedua mempelai dari luar daerah sudah berdatangan. Pengantin wanita kemudian meminta agar resepsi tidak ditunda.
Ia lalu dibopong dari rumah sakit untuk menghadiri resepsi pernikahannya. Namun, dokter hanya membolehkan 10 menit saja.
Baca Juga: Viral Momen Ijab Kabul Bikin Haru, Pengantin Pria Hadir Ditemani Foto Mendiang Ayah
"Dia tidak mau kecewakan tamu undangan karena sudah banyak keluarga dari luar datang juga. Jadi terpaksa naik pelaminan walau hanya 10 menit. Jadi bukan menikah untuk kejar tanggal cantik," jelasnya.
Banyak warganet yang menyayangkan hal tersebut. Mereka mengkhawatirkan kondisi kesehatan perempuan lebih parah setelah dipaksakan menggelar resepsi di kondisi seperti itu.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
SPBU Kehabisan Stok, Bensin Dijual Rp50 Ribu/Liter Akibat Blokade Jalan Luwu
-
Air Terjun Barassang Potensi Wisata Andalan Baru Kabupaten Gowa
-
7 Fakta Penting Mundurnya Rusdi Masse dari NasDem
-
NGAKAK! Geng Motor Terdesak, Pura-pura Jadi Penyandang Disabilitas
-
Petugas Tangkap 544 Batang Kayu Kumea Tanpa Dokumen di Makassar