Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Senin, 31 Januari 2022 | 16:57 WIB
Descendant of The Sun (Netflix)

Serial yang tayang perdana di saluran televisi JTBC pada November 2018 ini mendapatkan antusiasme dari masyarakat Korea, bahkan mendapat rating tertinggi, yakni 22,316%.

Drama ini menceritakan tentang kehidupan empat perempuan yang tinggal di lingkungan elite nan mewah bernama Sky Castle.

Keempat perempuan ini berusaha membuat suami mereka lebih sukses dan membesarkan anak-anak mereka agar menjadi dokter dan bisa masuk ke universitas ternama di Korea.

3. Prison Playbook

Baca Juga: Akhir Kisah Drakor Snowdrop Bikin Sedih, Warganet Galau Berjamaah di Twitter

Prison Playbook masuk deretan drakor terbaik sepanjang masa karena ceritanya yang unik, yakni tentang kisah para napi di penjara. Drama yang tayang pada 2017 ini menghadirkan dark komedi yang menarik dan membuat tertawa.

Prison Playbook menceritakan tentang seorang atlet bisbol populer yang mengalami hambatan dalam meraih masa depannya.

Dia mengalami musibah, yakni dijatuhi hukuman satu tahun penjara setelah membela saudara perempuannya dari pelecehan seksual. Di penjara, ia dipaksa untuk beradaptasi dengan kehidupan di balik jeruji besi.

4. Descendant of The Sun

Drama Descendant of The Sun menjadi salah satu drakor terbaik sepanjang masa dengan rating tinggi. Tak heran, jajaran pemainnya pun tak main-main.

Baca Juga: Snowdrop Berakhir, Penggemar Kecewa dengan Ending Soo Ho dan Young Ro

Mulai dari Song Joong Ki, Song Hye Kyo, Kim Ji Won, dan Jin Goo. Drama ini berkisah tentang Kapten Yoo Shi Jin (Song Joong Ki) dan rekannya Seo Dae Young (Jin Goo) yang dikirim ke sebuah wilayah yang penuh konflik serta wabah. Dalam waktu yang sama, Dokter Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo) juga dikirim ke tempat yang sama.

Load More