SuaraSulsel.id - Pengurus Wilayah Asosiasi Penghulu Republik Indonesia (PW APRI) Sulawesi Selatan berharap besar pada wakil rakyat di parlemen. Agar menginisiasi Peraturan Daerah (Perda) tentang Perkawinan Anak.
Ketua Wilayah APRI Sulsel AM Yusuf Hakim mengatakan, maraknya perkawinan anak di bawah umur menjadi salah satu permasalahan para orang tua di Sulsel. Sehingga dibutuhkan pemahaman dan aturan yang mengikatnya.
"Pernikahan memang menjadi sunnah dan kewajiban orang tua menikahkan anaknya. Hanya memang diperlukan cara pandang yang lebih luas seperti waktu yang tepat," ujarnya, Kamis 27 Januari 2022.
AM Yusuf Hakim bersama pengurus APRI Sulsel lainnya mengutarakan beberapa permasalahan perkawinan anak yang dinilainya terlalu dini dan belum waktunya itu kepada Ketua DPRD Sulsel Andi Ina Kartika Sari.
Dia yang juga Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Bajeng, Gowa itu berharap DPRD Sulsel dapat memberikan perhatian yang serius terhadap fenomena perkawinan anak, yang cukup meresahkan.
"Kalau perlu diterbitkan perda tentang perkawinan anak, sebagai penjabaran dari UU Nomor 16 Tahun 2019 tentang perkawinan," katanya.
Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan Andi Ina Kartika Sari yang mendengar penjelasan dan problematika kehidupan sosial bermasyarakat dari pengurus PW APRI Sulsel menyambut baik usulan tersebut.
"Kami memang sudah lama memikirkan hal itu, dan alhamdulillah saat ini sudah ada APRI, sehingga kami berharap nantinya kita bisa berkolaborasi, demi mewujudkan keluarga yang harmonis pada kehidupan masyarakat di Sulawesi Selatan," ucapnya.
Politisi Partai Golkar Sulsel itu pun mengharapkan dukungan dan masukan dari APRI Sulsel agar draft rancangan peraturan daerah tersebut bisa disusun dan dibahas. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Bank Mandiri Resmi Buka Livin Fest 2025 di Makassar, Sinergikan UMKM dan Industri Kreatif
-
GMTD Diserang 'Serakahnomics', Kalla Ditantang Tunjukkan Bukti
-
Dugaan Korupsi Pengadaan Bibit Nanas di Sulsel, Kejati Kejar Dana Rp60 Miliar
-
Kejati Geledah Ruang Kepala BKAD Pemprov Sulsel Dijaga Ketat TNI
-
BREAKING NEWS: Kejati Sulsel Geledah Kantor Dinas Tanaman Pangan