SuaraSulsel.id - Penemuan mayat yang bikin geger warga akhirnya terungkap. Korban perempuan bernama Haji Nurjani (50 tahun), warga Kilometer 9, Kampung Koya Koso, Distrik Abepura.
Mengutip KabarPapua.co -- jaringan Suara.com, Haji Nurjani ditemukan tergeletak tanpa busana di Jembatan Temiri, Jalan Nafri-Koya, Kampung Nafri, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua, Selasa 18 Januari 2022.
Kapolresta Jayapura Kota, Kombes Gustav R. Urbinas mengatakan, telah menurunkan tim gabungan. Untuk melakukan penyelidikan kasus penemuan mayat wanita tersebut.
“Kasus penemuan mayat itu telah ditangani penyidik Polsek Abepura dibackup Reskrim Polresta Jayapura guna mengungkap penyebab kematian wanita tersebut,” kata Gustav.
Kasus penemuan mayat ini kali pertama diketahui oleh Lemanus dan Usia saat hendak mengangkat kayu balok untuk membuat pondok, sekitar pukul 07.30 WIT.
Keduanya melihat wanita tanpa memakai busana dengan wajah mengeluarkan darah tergeletak di dekat pohon pisang.
“(Saat itu) kedua saksi menghadang pengendara motor yang melintas agar dapat memberitahu kepada pihak kepolisian terkait temuan tersebut,” terang Gustav dalam keterangan tertulis.
Gustav menyebut empat saksi telah dimintai keterangannya oleh penyidik terkait kasus penemuan mayat ini.
Sementara mayat telah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara untuk kepentingan autopsi.
Baca Juga: Obati Rindu, Dewi Irawan Pakai Barang-Barang Almarhumah Ibu dan Adiknya Tiap Syuting
“Pihak keluarga korban menyetujui langkah autopsi untuk memastikan penyebab kematian HJ Nurjani,” kata Gustav.
Polisi mengimbau pihak keluarga agar menahan diri. Serta mendukung kepolisian dalam penanganan kasus tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Bagaimana Selera Otomotif Warga Makassar? Ini Kata Suzuki
-
Omzet Ratusan Juta! Sindikat SIM Palsu di Kolaka Dibongkar, Pelaku Masih Muda
-
Pulau-Pulau di Makassar Terancam Tenggelam Akibat Ini
-
Anggota DPRD Sinjai Ditangkap, Tersangka Pembakaran Mobil Fortuner Kader Demokrat
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025