Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Selasa, 18 Januari 2022 | 20:17 WIB
Anggota DPR RI Adriana Ch Dondokambey didampingi Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Bitung, Geraldi Mantiri, memberikan bantuan beras dari Ketua DPR RI Puan Maharani, Selasa (18/01/2022) [BeritaManado.com]

SuaraSulsel.id - Anggota DPR RI Adriana Ch Dondokambey didampingi Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Bitung, Geraldi Mantiri, memberikan bantuan beras dari Ketua DPR RI Puan Maharani, Selasa (18/01/2022).

Mengutip BeritaManado.com -- jaringan Suara.com, penyerahan bantuan dilakukan di kediaman Ketua DPC PDI Perjuangan, Maurits Mantiri di Kelurahan Manembo-nembo, Kecamatan Matuari.

Menurut Adriana, untuk Sulut ada 5.000 paket bantuan dari Puan Maharani. Untuk Kota Bitung ada 1.000 paket yang nantinya diserahkan ke PAC, Ranting, Satgas dan simpatisan.

“Untuk awal bantuan dari Mbak Puan ini untuk keluarga besar PDI Perjuangan dan masyarakat yang terdampak COVID-19,” kata Adriana.

Baca Juga: RUU TPKS Sah Jadi Inisiatif DPR, Puan Minta Presiden Segera Kirim Surpres

Sistem penyaluran kata mantan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Pemkot Bitung ini, dilakukan tiap Ketua PAC, Ketua Ranting, Ketua Satgas dan simpatisan untuk disalurkan ke masing-masing pengurus.

“Ini baru bantuan awal, bakal ada bantuan lainnya dari Mbak Puan dan tinggal menunggu petunjuk,” katanya.

Mewakili Puan, Adriana menyampaikan pesan agar semua kader PDI Perjuangan harus gotong royong bersama rakyat mengatasi COVID-19 dan bersama-sama membangun serta memulihkan ekonomi.

“Tetap patuhi protokol kesehatan dan ikut mensukseskan program vaksinasi,” katanya.

Geraldi sendiri menyampaikan terimakasih kepada Puan dan Adriana yang telah memperhatikan kader serta pengurus PDI Perjuangan di Kota Bitung di tengah pandemi COVID-19.

Baca Juga: RUU Tindak Pidana Kekerasan Seksual Disahkan Jadi Inisiatif DPR

“Atas nama kader PDI Perjuangan Kota Bitung, kami menyampaikan terima kasih kepada Mbak Puan dan Ibu Adriana yang telah mengantarkan bantuan ke Kota Bitung,” katanya.

Load More