SuaraSulsel.id - Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan Muzayyin Arif mengunjungi Turki untuk menyerap informasi soal posisi hubungan kerja sama antara Indonesia-Turki. Sekaligus menyerap peluang investasi khususnya di bidang infrastruktur, pendidikan, dan pariwisata.
"Kita berharap dengan kunjungan ini bisa menyerap informasi dan meningkatkan akses pasar. Terutama untuk ekspor komoditas pertanian, perikanan, serta pendidikan dan pariwisata," kata Muzayyin melalui keterangan persnya di Makassar, Minggu 9 Januari 2022.
Selain itu, dalam kunjungan kerjanya di kantor Kedutaan Besar Indonesia di Jalan Sukarno, Cankaya, Turki, pihaknya berharap hubungan kerja sama dapat dijalin secara spesifik dengan pemerintah daerah di Sulawesi Selatan.
Pihaknya juga merasa bangga atas penempatan Kantor Kedubes RI di jalan yang diberi nama Sukarno, Presiden pertama Indonesia. Sebagai penghormatan Pemerintah Republik Turki terhadap Indonesia.
Baca Juga: Ashanty dan Belasan Orang yang Satu Pesawat dari Turki Positif Covid-19
"Semoga kunjungan ini menjadi pembuka kerja sama tersebut," tutur alumni Pesantren Darul Istiqamah, Maccopa, Maros ini.
Sementara itu, Dubes RI untuk Indonesia Lalu Muhammad Iqbal saat menerima rombongan DPRD Sulsel menuturkan potensi investasi di bidang infrastruktur dari Turki untuk Sulsel cukup besar. Sehingga pihaknya siap memfasilitasi kerja sama dengan investor dari Turki.
"Kami siap memfasilitasi kerja sama dengan kontraktor Turki," ujar pemegang gelar doktor politik dari University of Bucharest, Rumania.
Pihaknya pun merespon positif upaya pemerintah daerah yang menawarkan investor Turki berinvestasi di Indonesia, mengingat Turki adalah negara terbesar kedua setelah Tiongkok yang berinvestasi di bidang infrastruktur di luar negeri. (Antara)
Baca Juga: 5 Negara Pusat Penyebaran Omicron: Turki hingga Singapura
Berita Terkait
-
Ahmad Luthfi Tawarkan Langsung Investasi kepada 100 Investor dari 5 Negara
-
Deposito BPR Masuk Radar Investor
-
Bibit Ajak Investor Sehat Fisik dan Finansial Lewat Coup De Run
-
Tunggu Guyuran Dividen BUMN, Danantara Bakal Banjiri Likuiditas Pasar Modal
-
Standard Chartered Qatar Berpeluang Investasi Program 3 Juta Rumah Prabowo
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin