SuaraSulsel.id - Sebuah riset dari lembaga Indonesia Indicator (I2) dirilis, Senin, 3 Januari 2021. Mengungkapkan, Plt Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menempati 10 besar gubernur terpegah atau termasyhur tahun 2021.
Dari pengolahan data perusahaan intelijen media. Dengan menggunakan piranti lunak artificial intelligence (AI) ini berdasarkan 28.779.574 berita yang dimuat 6.470 media online Indonesia mulai 1 Januari – 19 Desember 2021.
Kemudian dianalisis secara real time menggunakan sistem Intelligence Media Analytics (IMA) yang berbasis Artificial Intelligence. Andi Sudirman berada pada posisi ke sembilan.
Kepala Dinas Kominfo Sulsel Amson Padolo menyebutkan, Plt Gubernur Sulsel muncul sebagai gubernur terpopuler karena sosoknya banyak muncul dalam berbagai media.
Baca Juga: Pemulihan Ekonomi Sulawesi Selatan Masih Menjadi Sasaran APBD 2022
"Beliau tercatat hadir dalam 21.863 berita. Itu kurun waktu dari Januari sampai Desember 2021," katanya.
Manager Tim Media Analisis I2, Fanny menyebutkan, kepopuleran Andi Sudirman karena kemunculannya di awal tahun 2021 memimpin Sulsel. Termasuk dalam penanganan Covid-19.
"Andi Sudirman Sulaiman, hadir sebagai Plt Gubernur sejak awal tahun 2021. Terutama dalam perkembangannya, isu dalam setahun terakhir adalah penanganan Covid-19," sebutnya.
Hadir di media dalam berbagai upaya untuk memenuhi target vaksinasi demi pemenuhan herd immunity.
"Capaian vaksinasi Sulsel hingga akhir tahun 2021, telah mencapai 70 persen. Hal ini menjadi prestasi, karena Sulsel salah satu dari 27 provinsi yang masuk dalam capaian target tersebut," paparnya.
Baca Juga: Gebyar Vaksinasi, Sejumlah Hadiah Hp Hingga Mobil Dipamerkan Pemprov Sulsel
Isu lainnya, hadir dalam pemulihan ekonomi di Sulsel.
"Juga hadir dalam upaya pemulihan ekonomi. Terutama tetap terjaga pertumbuhannya di tengah pandemi," bebernya.
Adapun dalam penelitian ini, posisi pertama ditempati Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan muncul dalam 127.677 berita.
Posisi kedua Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dengan 85.158 berita; Ketiga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RK) dengan 73.567 berita; Keempat, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dengan 51.830 berita;
Kelima, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria 39.648 berita; keenam hingga sepuluh masing-masing ditempati oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi (28.273 berita), Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru (24.866 berita), Gubernur Riau Syamsuar (23.442 berita), Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman (21.863 berita), serta Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad (18.562 berita).
Adapun berdasarkan rilis I2 (3/1) Tokoh Terpengah 2021, yakni Presiden Joko Widodo 804.469 berita, kedua, Kapolri Listyo Sigit Prabowo 169.994 berita dan ketiga Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswesdan.
Berita Terkait
-
Duet Andi Sudirman Sulaiman - Fatmawati Rusdi Daftar Pilgub di KPU Sulsel
-
Intip Koleksi Kendaraan Danny Pomanto dan Andi Sudirman, Bakal Calon Gubernur Sulsel
-
Andi Sulaiman-Fatma Temui Airlangga, Minta Tiket Maju Pilgub Sulsel
-
Dipimpin Langsung AHY, Demokrat Beri Dukungan ke Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel
-
Demokrat Resmi Dukung Andi Sudirman - Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel, AHY Ungkap Alasannya!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI