SuaraSulsel.id - Jenazah Mama Lisu, warga Kecamatan Seko, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan terpaksa ditandu warga dengan berjalan kaki sejauh 30 Km.
Mama Lisu dikabarkan meninggal di Rumah Sakit Andi Djemma, Masamba, karena sakit. Namun, mobil angkutan jenazah yang mengantar hanya bisa sampai setengah jalan.
Kondisi jalan yang tidak beraspal dan berlumpur membuat jenazah harus diturunkan di tengah jalan.
Warga sekitar kemudian membantu memandu jenazah menggunakan bambu sambil berjalan kaki.
Baca Juga: Siswa SD di Luwu Utara Bertaruh Nyawa Sampai ke Sekolah
Jenazah kemudian dibungkus menggunakan terpal agar tidak terkena hujan. Sementara warga yang menggotong terpaksa menggunakan jas hujan plastik.
Jenazah dipikul mulai dari jalan yang rusak di Desa Embotana, Dusun Palanduan ke Desa Padang Balua. Karena tidak bisa dilalui kendaraan roda empat. Jaraknya sekitar 30 Km.
Dalam video yang beredar di media sosial, lumpur jalanan bahkan setinggi betis orang dewasa. Apalagi di musim hujan seperti sekarang ini.
Hal tersebut cukup menyulitkan pengangkut jenazah. Sementara mereka harus berjalan kaki sejauh 30 Km.
Selama ini akses ke Seko memang hanya bisa dilalui menggunakan ojek atau pesawat. Karena Seko merupakan salah satu kecamatan terpencil yang ada di Luwu Utara.
Baca Juga: Banjir Landa Warga Luwu Utara Surut, Sawah Seluas 500 Hektare Terdampak
Warga yang ada di daerah tersebut hanya mengandalkan ojek motor. Sebagai satu-satunya infrastruktur yang memadai. Mereka harus merogoh kantong hingga Rp700 ribu jika ingin berkunjung ke Masamba, ibu kota Kabupaten.
Kejadian seperti ini di Luwu Utara bukanlah yang pertama kalinya. Hal tersebut membuat warganet mengecam pemerintah di media sosial.
Pemerintah selama ini dianggap menjadikan Seko sebagai bahan kampanye saja jika ingin maju menjadi kepala daerah. Tetapi tak bisa berbuat apa-apa.
Namun tak sedikit yang memuji aksi warga di sana. Interaksi sosial dan gotong royong mereka dianggap sangat kuat. Masih mau membantu mengangkat jenazah sejauh 30 Km dengan berjalan kaki.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Modus Licik Pengusaha Skincare Makassar Lolos BPOM, Kini Terancam UU Pencucian Uang
-
Sudah Pamer Hasil Lab, Skincare Fenny Frans dkk Malah Dinyatakan Berbahaya Oleh Polda Sulsel
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar