SuaraSulsel.id - Elon Reeve Musk (Elon Musk) adalah tokoh bisnis, penemu dan industrialis dari Amerika Serikat.
Pria kelahiran 28 Juni 1971 merupakan pendiri, CTO CEO Spacex, CEO dan Arsitek produksi Tesla. Ia juga merupakan Pendiri The Boring Company dan pendiri Neuralink.
Kini Elon Musk kembali menjadi orang terkaya di dunia dengan harta mencapai USD 300 miliar.
Hal ini terjadi setelah kemarin ia menulis di akun Twitter pribadinya Mobil Tesla model 3 plaid akan tersedia di China setelah Maret 2022.
Baca Juga: Best 5 Oto: Kado Hari Raya Natal Seru The Rock, Gibran Rakabuming Raka Hadir di SPKLU Solo
Cuitan Twitter ini melambungkan harga saham Tesla hampir 2 persen pada perdagangan saham bursa AS, Senin (22/11/2021). Kekayaan Elon musk pun naik hingga USD 4,6 miliar dalam semalam.
Berkat kenaikan harga saham ini total kekayaan Elon Musk mencapai USD 300,8 miliar atau setara dengan Rp 4.272 triliun (asumsi Rp 14.200 atau USD). Ini kedua kalinya harta kekayaan Elon Musk melampaui angka tersebut setelah sebelumnya tak pernah dicapai miliuner manapun, seperti dikutip dari Forbes, Selasa (23/11/2021).
Harta kekayaan Elon Musk sebelumnya menembus US$300 miliar terjadi pada tiga minggu lalu ketika perusahaan penyewaan mobil Hertz mengumumkan pemesanan mobil Tesla dalam jumlah besar yang mengirim kapitalisasi pasar Tesla melonjak melewati 1 triliun dollar.
Usai pengumuman itu, harga saham Tesla mengalami penurunan harga. Akibatnya Elon Musk harus menjual 10% dari 23% kepemilikannya di Tesla karena aturan pajak.
Elon musk melepas sahamnya dalam beberapa hari, membuat nilai pasar Tesla berkurang USD 61 miliar. Sejauh ini Elon Musk telah menjual saham Tesla senilai USD 9 miliar. Harta kekayaan Elon Musk turun USD 50 miliar.
Baca Juga: Elon Musk Ungkap Rencananya Jual Saham Tesla Hampir Rampung
Namun pada Senin kemarin harta kekayaannya kembali naik mencapai US$300 miliar. Elon Musk tetap menjadi orang terkaya nomor satu di dunia.
Berita Terkait
-
Komdigi Sambut Investasi Amazon Kuiper ke Indonesia, Jadi Pesaing Satelit Starlink
-
Setelah Starlink, Telkom Yakin Bisa Bersaing dengan Satelit Amazon Kuiper
-
Amazon Kuiper Mau Investasi Rp 327 Miliar ke Indonesia, Jadi Pesaing Baru Starlink Elon Musk
-
PHK Massal di VOA: Kontraktor Terancam Deportasi, Misi Kebebasan Pers Hancur?
-
Trump Beli Tesla: Balas Dendam ke Pengunjuk Rasa atau Dukungan ke Elon Musk?
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
Terkini
-
Drama PSU Palopo: Bawaslu Desak KPU Diskualifikasi Calon Wakil Wali Kota?
-
Berpartisipasi dalam BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Minyak Telon Lokal Kini Go Global
-
Primadona Ekspor Sulsel Terancam! Tarif Trump Hantui Mete & Kepiting
-
Alarm Pagi Bikin Stres? Ini 9 Trik Jitu Kembali Produktif Setelah Liburan
-
BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Luwu Timur