SuaraSulsel.id - Beragam cara dilakukan pemerintah untuk menarik minat warga agar mau divaksin. Salah satunya adalah menyiapkan doorprize atau hadiah.
Seperti yang dilakukan Pemprov Sulsel. Pelaksana Tugas Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, ada banyak ratusan hadiah yang disiapkan untuk warga Sulsel yang mau divaksin. Hadiah utamanya adalah satu unit mobil.
"Satu unit mobil, 30 motor, 300 sepeda dan 300 HP. Nanti Presiden yang undi karena pak Jokowi mau ke Sulsel dalam waktu dekat," kata Sudirman saat memantau vaksinasi di Kabupaten Pangkep, Selasa, 21 Desember 2021.
Ia mengatakan hal tersebut akan membantu percepatan pendistribusian vaksinasi kepada warga. Namun hadiahnya hanya berlaku bagi warga yang divaksin mulai tanggal 21 sampai 28 Desember 2021.
Baca Juga: Ini yang Dirasakan Anak Usia 6-11 Tahun usai Disuntik Vaksin COVID-19
"Tapi jangan ada yang dobel. Baru keluar edarannya kemarin dari Mendagri dan dibolehkan (bagi-bagi doorprize). Nanti juga kita siapkan untuk Nakes. Supaya mereka semangat," bebernya.
Sudirman juga meminta agar masyarakat mengajak warga lain yang masih belum divaksin. Menurutnya, tidak ada yang perlu ditakutkan dari vaksin karena sudah teruji.
Yang dikhawatirkan malahan jika warga tidak divaksin. Apalagi Pemprov Sulsel mencatat ada 90 persen warga yang meninggal tertular Covid-19 karena tidak divaksin.
"Jadi semua ASN di kantor panggil orang vaksin. Kadis nanti ditugaskan ke kecamatan cari orang yang belum divaksin. Ini tugas negara. Presiden Jokowi yang instruksikan masyarakat harus divaksin," tegasnya.
Muhammad Imran, warga Pangkep bercerita, awalnya dia enggan untuk mengikuti vaksinasi Covid-19. Namun setelah dibujuk, ia bersedia.
Baca Juga: Partai Pengusung Sudah Punya Calon Kuat Wakil Gubernur Sulsel
Setelah divaksin ia mengaku tidak merasakan apa-apa. Tidak seperti cerita yang dia dengar di masyarakat. Bahkan Imran mendapatkan hadiah undian kulkas.
"Awalnya saya takut disuntik vaksin karena orang bilang macam-macam lah, tapi istri terus membujuk saya untuk segera divaksinasi. Dan tidak ada ji masalah setelah saya divaksin," kata Imran.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Mengenal Lebih Dekat Vaksin HPV: Manfaat, Efek Samping, dan Siapa Saja yang Perlu Mendapatkannya
-
Ngeri, Ternyata Ini yang Terjadi Kalau Dari Lahir Anak Tidak Diimunisasi
-
Bayar Rp25 Juta untuk Surat Sakit? Drama Tersangka Skincare Merkuri Mira Hayati di Makassar
-
Trump Tunjuk Aktivis Anti-Vaksin Robert F. Kennedy Jr. Jadi Menteri Kesehatan!
-
Mira Hayati dan Dua Pengusaha Skincare di Makassar Ditetapkan Tersangka
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Perintah Prabowo! Dua Proyek Bendungan di Sulsel Tidak Dilanjutkan
-
Dua Hari Satu Malam! Perjalanan Ekstrem Antar Logistik Pilkada ke Desa Terpencil di Sulsel
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN