SuaraSulsel.id - Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman memberikan bantuan keuangan tahun anggaran 2021. Untuk Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar senilai Rp8 Miliar.
Bantuan itu diperuntukkan untuk penanganan kedaruratan bencana yang melanda Selayar.
Diketahui, gempa yang berpusat di Nusa Tenggara Timur (NTT) berdampak hingga di Sulawesi Selatan, pada Selasa (14/12/2021).
Gempa bumi dengan kekuatan 7,4 magnitudo, mengakibatkan ratusan rumah rusak, rumah ibadah, sekolah dan infrastruktur lainnya di Kabupaten Kepulauan Selayar.
Baca Juga: BNPB: 3.900 Warga Kabupaten Selayar Mengungsi Dampak Gempa M 7,4 di Laut Flores
Ada empat kecamatan yang terdampak gempa. Kecamatan Takabonerate, Kecamatan Pasilambena, Kecamatan Pasimarannu, dan Kecamatan Passimasunggu.
Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman menyampaikan, Jum'at (17/12/2021) sudah mencairkan bantuan keuangan senilai Rp8 Miliar. Untuk pananganan kedaruratan bencana gempa 7,4 magnitudo yang terdampak di Kabupaten Kepulauan Selayar.
Sudirman berharap, bantuan tersebut dapat dimanfaatkan oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar. Sesuai peruntukannya untuk kedaruratan dampak bencana Selayar.
"Utamanya untuk upaya pemulihan dan kedaruratan kepada korban terdampak gempa. Serta kita harap Pemda Selayar dapat melakukan sistem penganggaran yang betul-betul dibutuhkan oleh masyarakat serta dapat dipertanggungjawabkan secara tepat dan akuntabel," kata Sudirman, Sabtu 18 Desember 2021.
Kunjungi Lokasi Bencana
Baca Juga: Komunikasi Seluler ke Pasilambena Kepulauan Selayar Kembali Normal
Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman akan berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Selayar, Sabtu (18/12/2021).
Andi Sudirman akan terbang dari Makassar ke Selayar menggunakan helikopter.
Kunjungan kali ini, untuk meninjau lokasi terdampak bencana gempa di Selayar.
Kehadiran Sudirman sebagai bentuk kepedulian dan perhatian untuk daerah yang dikenal dengan sebutan Tana Doang.
Apalagi, jauh hari sebelumnya Andi Sudirman pun telah menginstruksikan OPD terkait untuk pemenuhan bantuan logistik.
"Tim BPBD dan Dinas Sosial Provinsi telah mengirimkan dan menyalurkan bantuan untuk korban terdampak gempa di Selayar," ujarnya.
Berita Terkait
-
Duet Andi Sudirman Sulaiman - Fatmawati Rusdi Daftar Pilgub di KPU Sulsel
-
Intip Koleksi Kendaraan Danny Pomanto dan Andi Sudirman, Bakal Calon Gubernur Sulsel
-
Andi Sulaiman-Fatma Temui Airlangga, Minta Tiket Maju Pilgub Sulsel
-
Dipimpin Langsung AHY, Demokrat Beri Dukungan ke Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel
-
Demokrat Resmi Dukung Andi Sudirman - Fatmawati Rusdi di Pilgub Sulsel, AHY Ungkap Alasannya!
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini