SuaraSulsel.id - Sejumlah elemen pemuda di Jawa Barat mendeklarasikan Relawan Kebangsaan 24 (RK24) sebagai simpul dorongan kepada Ridwan Kamil agar maju menjadi calon presiden (capres) pada 2024 mendatang.
Penggagas RK24 Asep Komarudin mengatakan pemuda yang tergabung dalam RK24 itu menilai Ridwan Kamil adalah sosok pemimpin muda yang berhasil membawa daerah yang dipimpinnya meraih berbagai penghargaan, mulai Kota Bandung hingga Jawa Barat.
"Relawan Kabangsaan 24 hadir untuk mendukung dan bekerja keras memenangkan Ridwan Kamil pada ajang Pilpres 2024 mendatang. Para relawan ini ingin menorehkan keberhasilan RK di level nasional,” kata Asep, di Bandung, Jumat 3 Desember 2021.
Dengan berbagai torehan prestasinya, ia menilai Ridwan Kamil layak menjadi tokoh muda alternatif pemimpin bangsa supaya bisa membawa Indonesia tampil juara dan maju di dunia internasional.
Baca Juga: Baca Gerak-Gerik Surya Paloh, Pengamat Sebut Tokoh Ini Akan Diusung Nasdem jadi Capres
Menurutnya, relawan ini akan bergerak secara masif dengan membentuk simpul-simpul di sejumlah daerah di pelosok Tanah Air guna mendeklarasikan hal serupa dengan tujuan sama.
"Banyak masyarakat yang menyambutnya. Bahkan tak sedikit yang meminta beliau menjadi presiden. Kita tangkap dukungan tersebut dan kita bentuk relawannya sehingga gelombang dukungan menjadi lebih nyata dan besar," kata dia.
Pengamat politik dari Polnet Indonesia Fajar Nugraha mengatakan kemunculan sejumlah relawan untuk mendeklarasikan calon presiden untuk Pemilihan Presiden 2024 merupakan hal wajar menjelang tahun politik.
Sejauh ini, kata dia, sudah ada relawan pendukung Ganjar Pranowo bernama Sahabat Ganjar, lalu ada Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera yang mendukung Anis Baswedan. Sekarang pun, kata dia, ada Relawan Kebangsaan 24 (RK-24) yang secara terbuka mendukung Ridwan Kamil.
"Sebelum masuk gelanggang pertarungan, para kandidat harus memasuki tahapan awal yang disebut pemunculan. Pada tahapan ini, nama mereka harus sering dibicarakan, dikenal publik," kata Fajar.
Baca Juga: Kandidat Capres Prancis Ini Minta Muslim Melebur dan Tinggalkan Ajaran Islam
Fajar menilai kekuatan dari para relawan sangat penting guna meningkatkan elektabilitas para kandidat walaupun pada akhirnya akan terjadi ruang kompromi dan negosiasi dengan partai politik.
Berita Terkait
-
7 Fakta Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana ke Mabes Polri Pakai Pasal Ini
-
Semua Tuduhan Lisa Mariana Dibantah Ridwan Kamil
-
Lisa Mariana Kenang Masa Lalu Turun 20 Kilogram Bobotnya Dalam 2 Bulan
-
Ridwan Kamil Polisikan Lisa Mariana, Atalia Praratya Tulis Pesan Haru: 27 Tahun Menikah...
-
Dilaporkan Ridwan Kamil ke Polisi, Lisa Mariana Curhat Bawa-Bawa Ustaz Ini
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini