3. UP
Animasi drama fantasy yang menyegarkan perasaan ini diproduksi oleh Pixar. Film animasi UP mendapatkan peringkat rating 98 persen di Rotten Tomatoes dan 88 Persen di Metacritic. Film Up disukai tak hanya oleh anak-anak tapi juga oleh orang dewasa.
Ceritanya yang lucu dan menyentuh perasaan ini membuat up dibicarakan sepanjang tahun 2009 silam. Ceritanya sebenarnya sederhana, seorang kakek yang rindu berpetualang dan telah ditinggalkan istri untuk selamanya membutuhkan penghiburan hati.
Dia pergi ke tempat berlimbur impian dengan istrinya. Caranya yang cukup unik membuat penonton terhibur sementara kontennya yang menyegarkan, menegangkan, dan sekaligus menyentuh perasaan membuat orang-orang tak mudah melupakan alur cerita film animasi UP sampai sekarang.
Baca Juga: Tembus Pasar Internasional, Film Animasi Riki Rhino Bakal Dihadirkan dalam Bentuk Game
4. Zootopia
Film animasi yang bisa ditonton bersama anak ini mengisahkan seekor kelinci yang bercita-cita menjadi polisi. Perjuangannya menggapai impian bisa menginspirasi dan membangkitkan semangat tak hanya orang dewasa atau anak-anak yang menonton.
Alur ceritanya dibuat menarik dengan bumbu kasus misterius yang membuat Judy Hopps, kelinci yang bercita-cita jadi polisi itu menyelesaikan kasusnya. Kisah menarik usahanya mengungkap kebenaran di balik kasus inilah yang membuat film Zootopia berhasil menembus rekos box office.
Film animasi garapan Disney ini menjadi film animasi disney terlaris kedua setelah Frozen yang rilis tahun 2013.
5. Frozen
Baca Juga: Film Animasi Riki Rhino Tembus Pasar Internasional
Nah, tentu saja tak ketinggalan Frozen masuk ke dalam daftar film animasi terbaik sepanjang masa. Kisahnya tentang Elsa, seseorang yang bisa membekukan apa saja karena memiliki kemampuan sebagai ratu salju.
Elsa menyendiri dan kisahnya yang bergulat dengan kepercayaan diri menjadi favorit anak-anak. Banyak orang dewasa dan psikolog yang menganalisi film ini. Mereka mengatakan film Frozen menginspirasi anak-anak untuk berani menjadi dirinya sendiri dan juga bangga dengan diri sendiri.
Demikian, kurang lebih lima film animasi terbaik sepanjang masa. Tentunya, masih ada film animasi lain yang cocok untuk dimasukkan ke dalam daftar film animasi terbaik. Kelima judul film di atas, hanya segelintir untuk menginspirasi Anda membuahkan karya yang awet sepanjang masa. Mau coba?
Berita Terkait
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
Terkini
-
Kejati Sulsel Selidiki Dugaan Korupsi Program Revitalisasi Kampus UNM Rp87 Miliar
-
Lukisan Purba di Goa Leang-leang Maros Masuk Buku Sejarah Indonesia
-
Polisi Tahan 2 Dosen Perguruan Tinggi Negeri di Makassar, Dugaan Pelecehan Seksual
-
BRI: Sektor UMKM Mencakup lebih dari 97% dari 65 Juta Pelaku Usaha, Berkontribusi 61% pada PDB
-
UMKM Kuliner Naik Kelas, Binaan BRI Sukses Ekspor Berkat Strategi Pasar Tepat