SuaraSulsel.id - Panitia seleksi jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Muna mengubah tim asesor. Semula menggunakan tim dari Universitas Negeri Makassar (UNM) menjadi tim dari Badan Kepegawaian Nasional (BKN).
Kabid Mutasi Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Muna, Budiman Syawal menerangkan, perubahan tim asesor itu dikarenakan UNM terakreditasi B.
Mengutip telisik.id -- jaringan Suara.com, dalam aturan, lembaga yang bisa menjadi asesor untuk seleksi jabatan pimpinan tinggi (JPT) pratama harus terakreditasi A.
"Awalnya, kita sudah usulkan UNM, namun BKN tidak memberi rekomendasi, karena akreditasinya B. Terpaksa kita meminta BKN yang menjadi asesor," kata Budiman Syawal, Minggu (7/11/2021).
Baca Juga: Tidak Terima Imam Desa Diganti, Warga Segel Gedung Serba Guna di Kabupaten Muna
Sementara itu, Kepala BKPSDM Muna, Sukarman Loke memastikan dalam waktu dekat pendaftaran lelang jabatan sekda akan dibuka.
Ia telah berkonsultasi dengan KASN terkait izin pelaksanaaan seleksi.
"Tinggal menunggu izin saja, tapi KASN telah memerintahkan untuk membuat persyaratannya," kata Sukarman.
Untuk persyaratan, ia juga akan berkoordinasi dengan Sekda Sultra, Nur Endang Abbas selaku ketua tim pansel. Namun, ia memastikan, persyaratan dan pendaftaran dalam waktu dekat akan diumumkan.
"Begitu izin dari KASN keluar, pendaftaran kita buka," ujarnya.
Baca Juga: Mau Cepat Kaya, Ibu di Muna Paksa Anak Perempuan Berhubungan Badan
Seleksi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Muna sebentar lagi dimulai. Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) sudah memberi sinyal agar menyusun persyaratan, termaksud membentuk panitia seleksi (Pansel).
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
Pilihan
-
Baru Gabung Timnas Indonesia, Emil Audero Bongkar Rencana Masa Depan
-
Sosok Murdaya Poo, Salah Satu Orang Terkaya di Indonesia Meninggal Dunia Hari Ini
-
Prabowo Percaya Diri Lawan Tarif Trump: Tidak Perlu Ada Rasa Kuatir!
-
Magisnya Syawalan Mangkunegaran: Tradisi yang Mengumpulkan Hati Keluarga dan Masyarakat
-
PT JMTO Bantah Abu Janda Jadi Komisaris, Kementerian BUMN Bungkam
Terkini
-
Cuti Lebaran Usai! ASN Sulsel Wajib Ngantor Besok, Nekat Libur? Ini Sanksinya!
-
Balap Perahu Hias dan Lebaran Ketupat: Dua Tradisi Unik di Gorontalo dan Mataram
-
Gelap Ruang Jiwa: Bisnis Aksesori Binaan BRI yang Ekspansi Global Lewat BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Batal Nikah Gegara Uang Panai? Rumah Calon Pengantin Pria di Jeneponto Hancur
-
Muhammadiyah Sindir Tata Kelola Kampus: Hindari Personal, Keluarga, dan Kelompok