SuaraSulsel.id - Seorang warga Makassar harus mendapat pertolongan Unit Rescue Komando Hitam Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar. Karena tangannya tertancap ke pagar. Saat asyik bermain tiktok.
"Menurut saksi mata, sementara main tiktok. Kedorong sama temannya ke pagar lorong," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pemadam Kebakaran Kota Makassar Hasanuddin, Rabu 3 November 2021.
Peristiwa terjadi di Jalan Gunung Lompobattang Nomor 204, Kelurahan Lajangiru, Kecamatan Ujung Pandang. Korban bernama Juli.
Keluarga korban datang ke Mako Damkar Makassar atas arahan petugas piket dokter di Rumah Sakit Pelamonia. Saat petugas tiba di lokasi, orang tua korban sementara memotong besi pagar. Menggunakan gurinda.
Baca Juga: Mobil Warga Makassar Ditembak, Saksi Mata Sebut Pelaku Naik Motor
Untuk melepas besi pagar yang tertancap di tangan korban, delapan orang petugas pemadam kebakaran harus memotong pagar besi rumah. Kemudian mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Pelamonia Makassar. Agar mendapatkan penanganan lanjutan.
Di rumah sakit, Tim Rescue masih berusaha memotong sisa besi pagar menggunakan gurinda. Sebelum dilakukan operasi oleh dokter.
Hasanuddin mengatakan, saat bermain tiktok, lokasi licin karena sudah turun hujan. Korban terpeleset dan sempat memegang pagar. Kemudian tertusuk masuk di telapak tangan kanan. Tembus ke ruas jari.
"Info dari tetangga sedang main tiktok," ungkap Hasanuddin.
Saat ini korban sudah mendapatkan perawatan dan penanganan oleh petugas rumah sakit. Untuk dilakukan operasi.
Baca Juga: Makassar Kota Pertama di Indonesia Punya RAD Disabilitas
Berita Terkait
-
Refleksi kasus 'Sadbor': Mengapa Influencer Rentan Promosikan Judi Online?
-
Merinding! Jordi Onsu Didorong Makhluk Tak Kasat Mata Saat Live TikTok, Apa yang Terjadi?
-
Sempat Dapat Gangguan Gaib Saat Live Streaming, Jordi Onsu Singgung Akibat Bikin Konten Horor
-
Bias Antara Keadilan dan Reputasi, Mahasiswi Lapor Dosen Cabul Dituduh Halusinasi
-
Ada Inovasi Terbaru Kirim Hadiah Virtual Motor dan Makanan di TikTok LIVE, Begini Caranya
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik