SuaraSulsel.id - Viral Video sebuah botol terdampar di pinggir pantai dan berisi surat misterius. Seseorang memungut botol itu dan membuka surat yang ternyata ada pesan tak tersampaikan kepada seseorang.
Video ini diunggah akun TikTok @typicarv pada 30 September, pemilik akun mengaku sedang duduk di pinggir pantai bersama dengan teman-temannya ketika menemukan botol terdampar.
Semula ia ingin membuang botol itu, tapi karena penasaran dengan isinya, iapun membukanya.
Ketika dibuka, rupanya benda tersebut adalah kertas surat berisi tulisan tangan seseorang. Menurut keterangannya, surat itu ditulis pada 30 Desember 2015.
Dalam rekamannya, surat tersebut dalam kondisi basah dan tinta pena yang telah pudar sehingga cukup sulit untuk dibaca.
Namun, pemilik akun masih bisa membaca kepada siapa surat tersebut ditujukan.
Tak hanya itu, penulis surat tersebut juga meminta kepada siapa pun yang menemukan suratnya agar menyampaikan isinya kepada orang yang bersangkutan.
"Maaf banget kak, kemarin waktu mantai nggak sengaja nemu botol dalemnya ada surat buat kak Naisa Hilfia Yuriza. Di situ ditulis siapa pun yang menemukan ini, diminta buat nyampein surat itu. Itu surat dari 30 Desember 2015. Semoga kakaknya liat ini ya kak," tulis pemilik akun dalam keterangan pada videonya.
Hingga saat ini, terpantau belum ditemukan orang yang dimaksud dalam surat tersebut.
Baca Juga: Pria Nyamar Jadi Ojol Antar Makanan untuk Wanita Ini, Endingnya Bikin Nyengir
Unggahan yang telah dilihat sebanyak lebih dari 7,3 juta penayangan dan disukai sebanyak lebih dari 1,2 juta kali oleh sesama pengguna TikTok itu pun menuai beragam komentar.
"Buset cintanya berlayar selama 6 tahun, jangan bilang sekarang udah nikah," tulis akun @notforyouuuu_.
"Jangan dibikin trend ya, nanti banyak botol di laut," komentar @sksksksk1134.
"Gila 2015, orangnya lupa nggak ya," tambah @itsmee.rsaa.
"Berat banget amanahnya yang nemuin harus menyampaikan ke orang bersangkutan. Gimana cari orangnya ya hahaha," ungkap @yupheak.
Berita Terkait
- 
            
              Live TikTok Saat Ujian TKA? Aksi Nekat Siswa Ini Bikin Publik Geram
 - 
            
              Momen Lucu Xi Jinping dan Presiden Korsel: Hadiah HP Xiaomi Disindir Soal Keamanan!
 - 
            
              Permata yang Terlupakan, Keindahan Alam Pantai Kuwaru dengan Hutan Pinus, Kolam Renang, dan Seafood!
 - 
            
              Megawati Ngaku Tak Punya Ponsel: Karena Aku Orang yang Dicari
 - 
            
              Sahroni Curhat Kolor dan Foto Keluarga Dijarah, Senggol soal Pajak: Tuh Orang Boro-boro Bayar!
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Ironi Gubernur Riau: Dari Cleaning Service Hingga Ditangkap KPK
 - 
            
              Tenggelam saat Rekreasi di Air Terjun Kembar, Pemuda Asal Wajo Ditemukan Tak Bernyawa
 - 
            
              PLN Kantongi Hak Tanah PLTU Punagaya Jeneponto untuk Jaga Listrik Sulawesi
 - 
            
              Polda Sulsel Mangkir dari Sidang Praperadilan Buruh Harian
 - 
            
              Tidak Hanya Dosen, Mantan Rektor UNM Juga Dilaporkan Lecehkan Mahasiswi