SuaraSulsel.id - Banjir bandang menerjang Desa Rogo, Dolo Selatan, Kabupaten Sigi, Provinsi Sulawesi Tengah, Minggu malam 29 Agustus 2021. Banjir bandang terjadi di Dusun Satu dan Dusun Dua Desa Rogo sekitar pukul 18.30 Wita.
Kepala Desa Rogo Fuad Hudin mengatakan, banjir bandang disertai hujan intensitas sedang hingga lebat itu terjadi akibat luapan air di salah satu sungai di Desa Rogo.
"Hujan dengan intensitas tinggi menyebabkan air di sungai Desa Rogo meluap mengakibatkan tanggul jebol sehingga terjadi banjir bandang yang membawa material kayu dan batuan ke permukiman penduduk," katanya.
Hingga Senin dini hari, permukiman penduduk masih terendam material lumpur yang terbawa banjir bandang. Warga masih bergotong royong membersihkan rumah yang terendam lumpur.
Baca Juga: Kapolda Sulteng Patroli Udara Pantau Gerakan Sisa Kelompok Teroris di Poso
"Akibat banjir bandang tersebut, dua jembatan tidak bisa dilalui karena putus. Untungnya banjir bandang ini tidak menyebabkan warga meninggal dunia dan tidak ada warga yang luka-luka," ucapnya.
Saat ini, kata Fuad, warga sangat membutuhkan alat berat untuk mempercepat pembersihan material banjir dari permukiman dan menghubungkan kembali dua jembatan yang putus.
Pemerintah Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah, mengerahkan alat berat untuk mengatasi dampak banjir bandang yang menerjang Desa Rogo.
Dampak banjir bandang tersebut, rumah warga di Dusun I dan Dusun IV yang terdampak banjir bandang rusak, material lumpur yang terbawa banjir bandang menutupi rumah warga.
Material lain, seperti bebatuan hingga pepohonan, juga terbawa banjir bandang dan menutupi permukiman penduduk.
Baca Juga: Korban Banjir Bandang dan Tanah Longsor di Turki Bertambah, Tembus 38 Jiwa
"Malam ini kami persiapan alat ke Desa Rogo, besok (hari ini) sudah di lokasi banjir bandang," kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Sigi Eddy Mills.
Berita Terkait
-
Banjir Bandang Melanda Sukabumi, 91 Ribu Jiwa Terdampak
-
Bekasi Banjir Bandang, KAI Lakukan Rekayasa Operasional KRL
-
Puncak Bogor Porak-Poranda, 7 Jembatan Hancur Diterjang Banjir Bandang
-
Banjir Bandang Susulan Kembali Terjadi di Puncak Bogor, Satu Balita Dikabarkan Jadi Korban
-
Duka Puncak Bogor, Asep Mulyana Ditemukan Meninggal Usai Terseret Banjir Bandang
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Luwu Timur
-
Terungkap! Penyebab Karyawan Perempuan Tewas Tergantung di Kamar Kos Makassar
-
Dosen Unismuh Makassar Dikirim Kemenkes Bantu Korban Gempa Myanmar
-
BRI Menang Penghargaan Internasional The Asset Triple A Awards untuk Keuangan Berkelanjutan
-
Libur Lebaran Dongkrak Wisata Lokal, Danau Talaga & Tateli Jadi Favorit Warga