SuaraSulsel.id - Ketua KPU Makassar Faridl Wajdi mengatakan warga Makassar yang memiliki hak pilih bertambah 214 jiwa. Karena ada penambahan 214 pemilih pemula, yang usianya sudah beranjak 17 tahun.
"Data PDPB Juli, jumlah pemilih wajib pilih sebanyak 912.437 jiwa, dengan rincian 441.948 laki-laki dan 470.489 pemilih perempuan," kata Farid, Selasa 3 Agustus 2021.
Sedangkan jumlah pemilih telah meninggal dunia, atau tidak memenuhi syarat sebanyak 331 orang, dengan rincian laki-laki 164 orang dan perempuan 167 orang.
Seluruh daftar pemilih itu sudah dikeluarkan dalam data KPU Makassar dan Dinas Kependudukan Catatan Sipil.
Baca Juga: Viral Ajang Street Fight Makasar, Petarung Berkelahi Sampai KO
Untuk penambahan data pemilih baru berasal dari pensiunan polisi di Makassar serta pemilih yang telah berusia 17 tahun sebanyak 214 jiwa. Rinciannya, 124 laki-laki dan 90 perempuan.
Pemutakhiran data pemilih ini berdasarkan Peraturan KPU Nomor 11/2018 tentang Penyusunan Daftar Pemilih di Dalam Negeri dalam Penyelenggaraan Pemilihan Umum.
KPUD kabupaten dan kota berkewajiban memutakhirkan dan memelihara data pemilih secara berkelanjutan dengan memperhatikan data kependudukan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.
Kemudian ditindaklanjuti KPUD Makasar melaksanakan PPDB berlandaskan Surat Ketua KPU Nomor 132/PL.02-SD/01/KPU/II/2021 per tanggal 4 Februari 2021 Perihal PDPB tahun 2021, sebagaimana diubah pada Surat Edaran Ketua KPU nomor 366/PL.02-SD/01/KPU/IV/2021 per tanggal 21 April 2021.
Sebelumnya, KPUD Sulawesi Selatan melansir data jumlah PDPB periode Juni 2021, sebanyak 6.208.693 jiwa. Rinciannya, jumlah pemilih laki laki sebanyak 3.012.243 jiwa dan perempuan sebanyak 3.196.450 jiwa.
Baca Juga: Heboh! UFC Jalanan di Kota Makassar, Petarung Berkelahi Sampai KO
Sedangkan untuk jumlah penyandang disabilitas di 24 kabupaten kota sebanyak 22.820 jiwa dan pemilih baru berjumlah 8.342 jiwa. (Antara)
Berita Terkait
-
Promo Kuliner Khusus Nasabah BRI di Makassar: Dari Kopi Hingga Steak, Diskon Hingga 20%!
-
Dibela Orang Asli Bugis, Denny Sumargo dan Farhat Abbas Ditantang Naik Ring
-
Tiga Pengusaha Skincare di Makassar Jadi Tersangka, Tapi Identitas Dirahasiakan Polisi
-
Denny Sumargo Orang Mana? Cucu Crazy Rich Lancar Bilang Siri Na Pacce saat Tinggalkan Rumah Farhat Abbas
-
Menilik 'Darah Makassar' Denny Sumargo, Gentle Satroni Rumah Farhat Abbas
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
Pilihan
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Ungguli Arab Saudi, Ini 5 Fakta Gol Marselino Ferdinan
-
Tantangan Pandam Adiwastra Janaloka dalam Memasarkan Batik Nitik Yogyakarta
-
Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Malam Ini
-
Hanya 7 Merek Mobil Listrik China yang Akan Bertahan Hidup
Terkini
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis
-
Jumlah Pemilih, TPS, dan Titik Rawan Pilkada Sulsel 2024