SuaraSulsel.id - Jemaah An Nadzir di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, melaksanakan salat Idul Adha 1442 Hijriah di tengah pandemi, Senin 19 Juli 2021. Satu hari lebih awal dari jadwal yang telah ditetapkan pemerintah.
Perayaan hari raya kurban tersebut berlangsung di Perkampungan Mukmin An Nadzir Kabupaten Gowa.
Jemaah An Nadzir melaksanakan salat Idul Adha 1442 Hijriah mengenakan jubah khas berwarna hitam dan sorban yang digulung pada bagian kepala. Pakaian khas jemaah An Nadzir di Kabupaten Gowa.
Pantauan SuaraSulsel.id, jemaah An Nadzir laki-laki melakukan salat Idul Adha di lapangan Masjid Baitul Muqaddis, Kelurahan Romang Lompoa, Kecamatan Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Sulsel.
Baca Juga: Jelang Idul Adha, Ari Untung Bagikan Detik-Detik Pergantian Kiswah Ka'bah
Sedangkan, jemaah perempuan melaksanakan salat Idul Adha di dalam Masjid Baitul Muqaddis.
Jemaah An Nadzir melaksanakan salat Idul Adha diwajibkan mematuhi protokol kesehatan. Dengan memakai masker dan mencuci tangan.
Setelah melaksanakan ibadah salat Idul Adha, jemaah An Nadzir juga melaksanakan khutbah. Seperti yang dilakukan oleh masyarakat pada umumnya setelah melakukan salat Idul Adha.
Jemaah An Nadzir yang telah selesai melaksanakan salat Idul Adha kemudian saling mendatangi satu sama lain. Terlihat saling memaafkan dengan cara berpelukan dengan jemaah An Nadzir lainnya.
"Alhamdulillah seperti biasanya salat Idul Adha ini kita laksanakan sebagaimana yang selama ini kita lakukan," kata Pimpinan Jemaah An Nadzir Ustadz M Samiruddin Pademmui saat ditemui usai melaksanakan salat Idul Adha di Perkampungan Mukmin An Nadzir.
Baca Juga: Mudah Dibuat! Resep Gulai Hati Sapi Khas Minang
Samiruddin menjelaskan keputusan perayaan lebaran Idul Adha itu berdasarkan hasil keputusan musyawarah bersama jemaah An Nadzir. Setelah tim pemantau bulan mengamati purnama 14, 15 dan 16.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Kapan Jadwal Cuti Bersama Idul Adha 2025? Ini Rincian Tanggal Libur Panjang Bulan Mei dan Juni
-
GMTD Komitmen Terapkan Prinsip Keberlanjutan Melalui Aspek ESG di Setiap Strategi Bisnis
-
Contoh Proposal Permohonan Qurban 2025 di Masjid, Lengkap dengan Anggaran
-
Kapan Idul Adha 2025? Pemerintah dan Muhammadiyah Sepakat, Ini Jadwalnya
-
Kapan Lebaran Haji 2025? Siap-siap Libur Panjang, Cek Jadwalnya di Sini
Terpopuler
- Mayjen Purn Komaruddin Simanjuntak Tegaskan Sikap PPAD
- Media Asing: Timnas Indonesia Naturalisasi 3 Pemain Bintang
- 9 HP Oppo yang Mirip iPhone, Performa Bersaing dan Harga Lebih Terjangkau
- 10 Mobil Bekas buat Keluarga: Harga di Bawah Rp100 Juta, Muat Banyak Orang
- Rekomendasi Mobil Bekas untuk Karyawan Baru Harga Rp50 Jutaan, dengan Pajak di Bawah Rp1 Juta
Pilihan
-
Sombong Banget! Malaysia Tantang Timnas Indonesia di FIFA Matchday September?
-
Semifinal Liga Champions: Link Live Streaming Barcelona vs Inter Milan dan Jadwal Kick Off
-
ASEAN Club Championship: Dikalahkan CAHN FC, PSM Makassar Gagal ke Final
-
Hanif Sjahbandi: Pukulan Telak Buat Persija Jakarta
-
Anak Juara Liga Champions Junior, Pelatih Timnas Indonesia: Ayah Bangga!
Terkini
-
Pimpinan Serikat Buruh Sepakat Rayakan May Day 2025 Hari Ini secara Damai
-
Hari Buruh 2025, Momentum Penguatan Komitmen Pemerintah terhadap Pekerja
-
May Day di Sulsel Damai: Pemerintah Buka Dialog Dengan Buruh
-
May Day 2025 di Makassar, Ribuan Buruh Siap Gelar Aksi Damai
-
Nasabah Bank Dirampok di Kota Makassar, Uang Rp400 Juta Dibawa Kabur