SuaraSulsel.id - Banyak cara dilakukan untuk mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19. Seperti yang dilakukan Polsek Mamajang.
Anggota Polisi melakukan vaksinasi keliling menggunakan mobil patroli. Untuk dapat menjangkau masyarakat yang berada di daerah kawasan padat penduduk.
Kepala Kepolisian Sektor Mamajang Kompol Ivan Wahyudi mengatakan, pelaksanaan vaksinasi dengan cara berkeliling atau mobile ini dilakukan di Balla Ewako, Kampung Tangguh Nusantara, Jalan Inspeksi Kanal, Kelurahan Mandala, Kecamatan Mamajang, Kota Makassar, Senin 12 Juli 2021.
"Kami melaksanakan vaksin keliling ke tempat-tempat padat penduduk dan jauh dari jangkauan. Didukung oleh Tripika Mamajang dan Puskesmas Mamajang serta Puskesmas Cendrawasih bersama tokoh pemuda lurah, Bhabin. Semua bekerjasama," kata Ivan Wahyudi kepada SuaraSulsel.id
Baca Juga: Penutupan Jalan Kurang Sosialisasi, Jalur Pantura Macet Parah
Ivan menjelaskan, meskipun vaksinasi Covid-19 dengan cara berkeliling tersebut masih uji coba, namun kegiatan pelaksanaan vaksin dengan berkeliling terbukti ampuh dapat menenangkan hati masyarakat.
Masyarakat sangat antusias dan merasa bersyukur dengan adanya kegiatan vaksinasi mobile. Kegiatan vaksinasi mobile pun berlangsung dengan kondusif.
"Masyarakat antusias dan merasa bersyukur dengan adanya vaksinasi mobile, karena tidak harus berjalan mendekati keramaian apalagi yang rumahnya jauh-jauh," jelas Ivan.
Menurut Ivan, dalam pelaksanaan vaksin keliling ini petugas akan lebih dahulu menyasar warga yang bermukim jauh dari keramaian dan warga yang tidak punya waktu mengikuti vaksinasi di pusat pelayanan kesehatan.
"Hari ini uji cobanya, untuk selanjutnya kami akan melaksanakan di sekolah-sekolah. Dan tempat keramaian lainnya," kata dia.
Baca Juga: Vaksinasi Berbayar, Pakar UGM: Pemerintah Ingkar Kewajiban Jamin Kesehatan Warganya
"Jenis mobil yang digunakan keliling? Mobil Patroli kepolisian dan mobil Puskesmas dan Kecamatan Mamajang. Bukan juga divaksin di mobil, tapi vaksinasinya mobile di sasaran yang ditentukan," tambah Ivan.
Berita Terkait
-
Moncongbulo FC Makassar Resmi Mundur dari Futsal Nation Cup 2025
-
BRI Liga: Borneo FC Harus Puas Berbagi Poin, PSM Makassar Nyaris Gigit Jari
-
Predator Anak di Makassar Ditangkap! Polisi Temukan Bukti Mengerikan
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Lokasi Judi Sabung Ayam di Kabupaten Gowa Dibakar
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan