SuaraSulsel.id - Juita Iskandar sudah 20 tahun bekerja sebagai pramugari. Namun, semua kegiatannya di atas pesawat harus berhenti. Karena pandemi Covid-19.
Juita terkena Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) di salah satu maskapai tempatnya bekerja. Industri penerbangan memang sedang ngos-ngosan untuk bertahan hidup di tengah pandemi.
Juita bercerita, terpaksa berhenti pada bulan Mei 2020. Saat itu, perusahaan tempatnya bekerja melakukan efisiensi karyawan.
Awalnya, kata Juita, rasanya sangat sedih. Ia harus meninggalkan kariernya yang sudah digeluti selama 20 tahun.
Baca Juga: Kisah Perkampungan di Pelosok Wonogiri Bak Perumahan Elite
"Tapi saya juga happy. Karena saya selalu berpikir apa pun kondisi yang saya alami, kita harus positif thinking. Mau tidak mau kita harus survive," ujarnya, Selasa, 6 Juli 2021.
Lima hari setelah kena PHK, ia kemudian pulang ke Makassar dan menciptakan sebuah produk jamu untuk menyambung hidupnya. Jamu itu diberi nama "Jamugari". Artinya, jamunya pramugari.
Jamu itu diracik sendiri oleh Juita. Ia mengaku sejak kecil sudah dibiasakan mengonsumsi jamu. Dari situ, niat awalnya jadi penjual jamu muncul.
"Bulan Mei saya di-PHK. Kontrak saya diputus. Kebetulan saya sudah prepare sebelum di-PHK, bisnis Jamugari," tambahnya.
Usahanya pun berbuah manis. Saat pertama rilis, Jamugari langsung diorder 55 botol. Dalam tiga bulan, laku hingga 1.000 botol.
Baca Juga: Salut! Pramugari KA Bantu Penumpang Tunanetra Tuai Pujian
Juita semakin semangat menjalankan bisnisnya. Apalagi Jamugari ini rasanya berbeda dengan jamu gendong. Lebih diracik dengan rasa kekinian.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Profil Megawati Zebua, Anggota DPRD Sumut Diduga Cekik Pramugari Wings Air
-
Harta Menakjubkan Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari di LHKPN
-
Kekayaan Megawati Zebua Versi LHKPN, Anggota DPRD Sumut Bantah Isu Cekik Pramugari
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
WNI Pamer Kelamin ke Pramugari Disidang di Singapura, Didakwa 1 Tahun Bui
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
Terkini
-
Didukung Penuh BRI, Bali Nature Tembus Pasar Global
-
Kini Omzetnya Ratusan Juta per Bulan, Ini Kisah Bali Nature Berkat Pemberdayaan BRI
-
Nyemplung Got Cari Kunci Mobil! Aksi Heroik Damkar Makassar Banjir Pujian Warganet
-
Kejar Mimpi Makassar Tanamkan Semangat Juang di Hati Anak Panti, Begini Caranya!
-
Eksekusi Ricuh, Begini Duduk Perkara Sengketa Lahan Showroom Mazda di Makassar