SuaraSulsel.id - Hati HS hancur. Setelah pergoki istri selingkuh dengan atasan di kamar hotel. Padahal ijinnya mau masuk kantor.
Curiga dengan istrinya RA yang keluar rumah pukul 05.30 Wita dengan alasan mau masuk kantor, HS membuntuti. RA merupakan staf UPTD Wilayah III di Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara.
HS mencari-cari, namun tidak ketemu. Ia bersama anaknya kemudian singgah membeli kue di depan Hotel Berlian, Muna.
Penjual kue yang mengenal HS menyampaikan bahwa istrinya RA baru saja membeli kue Rp 20 ribu. Ia semakin curiga.
Baca Juga: Pulang Kerja, Suami Syok Lihat Istri Selingkuh dengan Tetangga di Kamar
"Saya antar anakku pulang ke rumah dan kembali ke hotel," kata HS.
Mengutip Telisik.id -- jaringan Suara.com, setelah tiba di hotel, ia memutuskan menunggu di depan kamar 205. Ia curiga istrinya ada di dalam kamar.
Tiba-tiba muncul dua rekan Kasubag Tata Usaha Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Sulawesi Tenggara MD. HS lalu meminta kedua orang itu membuka pintu kamar. Namun terkunci dari dalam.
"Saya menunggu sekitar 15 menit di depan kamar. Setelah itu, pintu saya dobrak. Istri saya sudah tidak mengenakan jilbab dan MD sedang berbaring tanpa busana di atas tempat tidur," ungkapnya.
Selang beberapa menit kemudian, muncul polisi mengamankan istri dan selingkuhannya. Keduanya lalu digiring ke Polsek Katobu untuk diperiksa.
Baca Juga: Istri Dihamili Tetangga, Suami Murka Lalu Cacah Tubuh Pelaku Pakai Arit
HS mengaku, MD merupakan atasannya di Dinas SDA dan Bina Marga Sultra. Kedatangan MD di UPTD Wilayah III Muna untuk mengadakan sosialisasi aplikasi absen.
MD tiba di Raha Senin (28/6/2021). HS dan istrinya RA menjadi peserta sosialisasi itu. Setelah sosialisasi selesai, istrinya tidak langsung pulang ke rumah. Istrinya berboncengan dengan teman MD menuju hotel.
"Sekitar pukul 22.00 Wita, dia (istrinya) belum pulang di rumah. Saya suruh anakku untuk menjemputnya di hotel. Saat anakku di hotel, dia bilang sudah mau pulang," terangnya.
Atas kejadian itu, HS telah melaporkan kasus perzinahan di Polsek Katobu. Ia meminta agar keduanya diproses hukum. Kini polisi tengah melakukan pemeriksaan terhadap keduanya.
Berita Terkait
-
Kasus Unik di Tiongkok, Pria Bongkar Perselingkuhan Istrinya Justru Dihukum
-
Hak Asuh Anak Jika Istri Selingkuh, Ternyata Tidak Otomatis Jatuh ke Ayah
-
5 Ciri-ciri Istri Selingkuh Menurut Islam, Apakah Paula Seperti Ini?
-
Suami Pasang Kamera Tersembunyi, Buktikan Perselingkuhan Istri, Malah Dihukum 3 Bulan Penjara
-
Pasang Kamera Rekam Perselingkuhan Istri, Pria Ini Justru Dipenjara 3 Bulan
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Innalillahi Selamat Tinggal Selamanya Djadjang Nurdjaman Sampaikan Kabar Duka dari Persib
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- 8 HP Samsung Siap Kantongi One UI 7 Berbasis Android 15, Langsung Update Bulan Ini!
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025, BRI Siap Proaktif dalam Pelayanan Haji
-
Pimpin PERBANAS, Hery Gunardi Siap Perkuat Industri Perbankan Nasional
-
SPMB 2025 Sulsel: Kuota Domisili Berkurang, Afirmasi Ditambah
-
Tembok yang Membelah Semangat Unhas
-
Tambang Emas di Luwu, Gubernur Sulsel: Jangan Sampai Rakyat Hanya Jadi Korban