SuaraSulsel.id - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia Muhadjir Effendy mengatakan, pelayanan Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Dadi Kota Makassar dalam melakukan vaksinasi terhadap pasien Orang Dalam Gangguan Jiwa atau ODGJ sangat baik.
"Bagus, pelayanannya bagus. Sangat layak dan bagus," kata Muhadjir kepada wartawan di Rumah Sakit Khusus Daerah Dadi, Jalan Lanto Daeng Pasewang, Makassar, Jumat 11 Juni 2021.
Menurut Muhadjir, pelayanan vaksinasi terhadap pasien ODGJ yang dilakukan oleh petugas di RSKD Dadi, Makassar juga akan diterapkan di daerah lain. Untuk dapat menekan lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia.
Pemerintah akan memperhatikan beberapa daerah provinsi yang belum memiliki rumah sakit jiwa. Agar segera dibangunkan rumah sakit jiwa.
Kata Muhadjir, sejauh ini ada enam provinsi di Indonesia yang belum memiliki rumah sakit jiwa untuk memberikan pelayanan vaksinasi terhadap pasien ODGJ. Lima diantaranya adalah Papua Barat, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Utara, dan Kepulauan Riau.
"Masih ada enam. Presiden sudah meminta kepada saya untuk segera diselesaikan," kata dia.
"Segera diselesaikan. Dananya belum dihitunglah, kasusnya juga berbeda dan tadi pak wagub sudah punya rencana dipindah ke tempat lain yang direpresentasi," tambah Muhadjir.
Direktur Rumah Sakit Dadi, Arman Bausat menyebut proses vaksinasi terhadap pasien ODGJ dilakukan mulai hari ini. Rencananya, jumlah pasien ODGJ yang akan divaksin diketahui sebanyak 350 orang.
"Vaksinasi ODGJ dilakukan hari ini. Target pasien 350 rencananya ODGJ divaksin," katanya.
Baca Juga: ASNI dan PD Pasar Makassar Kolaborasi Hidupkan Pasar Tradisional di Tengah Pandemi
Kontributor : Muhammad Aidil
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- Beda Biaya Masuk Ponpes Al Khoziny dan Ponpes Tebuireng, Kualitas Bangunan Dinilai Jomplang
- Owner Bake n Grind Terancam Penjara Hingga 5 Tahun Akibat Pasal Berlapis
- 5 Link DANA Kaget Terbaru Bernilai Rp 434 Ribu, Klaim Sekarang Sebelum Kehabisan!
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
Pilihan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
-
Timnas Indonesia 57 Tahun Tanpa Kemenangan Lawan Irak, Saatnya Garuda Patahkan Kutukan?
Terkini
-
Tragis! Penambang Tewas di Palu, DPRD Desak Tindakan Tegas
-
Detik-Detik Terakhir Mahasiswa UNM Sebelum Terjatuh dari Jembatan Kembar Gowa Diungkap Teman
-
Andi Sudirman Lepas 22 Peserta Kafilah Sulsel untuk Bertanding di STQH Nasional XXVIII
-
Anggota Geng Motor Tewas di Makassar: Tabrak Mobil Boks, Ada Busur di Tangan!
-
Kata-kata Erick Thohir Setelah Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026