SuaraSulsel.id - Wakil Bupati Bolmong Utara (Bolmut) Amin Lasena telah menghadiri rapat perencanaan pembangunan Islamic Centre di ruang rapat Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Hadir pula pada kegiatan itu Kepala Bapelitbang Najarudin Maloho, Kepala Dinas PUPR Rudini Masuara. Amin Lasena mengatakan, Islamic Centre merupakan kebutuhan masyarakat Bolmut.
“Aspirasi masyarakat untuk pembangunan Islamic Centre ini telah disampaikan beberapa waktu lalu kepada Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey,” ujarnya kepada BeritaManado.com -- jaringan Suara.com, Selasa 11 Mei 2021
Lanjut Amin, pemerintah Provinsi Sulut menyetujui pembangunan Islamic Centre di Bolmut, letaknya di ibu Kota Kabupaten (Boroko), Kecamatan Kaidipang.
Baca Juga: Cara Membuat Es Manado Praktis dan Sederhana, Cocok Untuk Buka Puasa
Menurut Amin, saat ini masyarakat sedang menunggu tindak lanjut pembangunan Islamic Centre yang sudah lama dinanti-natikan.
Gedung ini akan menjadi pusat pengembangan islam dan sebagian kantor/sekretariat organisasi-organisasi islam.
“Proses tender pelelangan proyek pembangunan Islamic Centre ini bulan Juli tahun 2021,” tambahnya.
Konsultan perencanaan pembangunan telah memaparkan desain dan rencana awal kegiatan pembangunan Islamic Centre.
“Pihak konsultan berharap bisa berkolaborasi dengan instansi teknis terkait dalam mengkombain model dan desain yang sesuai dengan kebutuhan dan kekayaan budaya setempat,” tutur Amin Lasena.
Baca Juga: Menikmati Pesona Kota Manado dari Puncak De Corlano
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
Terkini
-
Dua Hari Satu Malam! Perjalanan Ekstrem Antar Logistik Pilkada ke Desa Terpencil di Sulsel
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta