SuaraSulsel.id - Jumlah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Pinrang kembali dinyatakan zero atau nol kasus. Berdasarkan data yang diterima dari Gugus Tugas Penanganan Covid-19 tanggal 9 Mei 2021.
Artinya Kabupaten Pinrang sudah tiga kali mengalami zero kasus Covid-19.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, pada Agustus 2020 Pinrang mengalami zero Covid-19 pertama. Kedua pada bulan April 2021 dan hari ini mengalami nol kasus dari sebaran Covid-19.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pinrang, drg Dyah Puspita Dewi membenarkan terjadinya penurunan kasus hingga berada di zona hijau dari sebaran Covid-19 di kabupaten Pinrang.
“Benar, hari ini kita kembali mengalami zero penyebaran Covid-19. Sebelumnya daerah kita juga sudah dua kali mengalami hal yang sama,” kata Dyah Puspita Dewi kepada KabarMakassar.com -- jaringan Suara.com, Minggu 9 Mei 2021.
Ia berharap tidak ada lagi lonjakan kasus Covid-19 jelang dan pasca Idul Fitri nantinya.
“Tentu saja disiplin prokes untuk seluruh masyarakat yang utama. Mudah-mudahan tetap bertahan sampai usai lebaran bahkan tidak ada lagi lonjakan kasus ya,” ungkapnya.
Selain itu Dewi terus mengingatkan kepada petugas kesehatan, ia katakana tetap waspada, tetap siap melakukan upaya 3T (testing, tracing, dan treatment) selain mensosialisasikan 3M, memakai masker, mencuci tangan serta menjaga jarak aman.
“Tetap waspada bagi petugas kesehatan, tetap siap melakukan 3T dan pemantauan terus menerus bagi warga yang baru datang dari luar daerah bersama aparat desa setempat sesuai instruksi pimpinan,” ujarnya.
Baca Juga: Ini Cara Dapatkan Manfaat Penggunaan Hand Sanitizer yang Optimal
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng