SuaraSulsel.id - Jika berkunjung di Kabupaten Bulukumba, sangat mudah ditemui lokasi yang dimanfaatkan masyarakat untuk menghabiskan waktu sebelum berbuka puasa.
Mengutip dari KabarMakassar.com -- jaringan Suara.com, ngabuburit atau menantikan waktu berbuka puasa menjadi hal yang menyenangkan bagi banyak orang di bulan Ramadan.
Biasanya aktivitas ini dihabiskan dengan melakukan berbagai kegiatan yang bermanfaat. Seperti mengaji, bersih-bersih masjid, berbagi menu buka puasa, hingga berburu takjil.
Terdapat beberapa tempat yang bisa disambangi. Seperti Masjid Islamic Center Dato Tiro (ICDT) yang merupakan masjid terbesar di Kabupaten Bulukumba.
Baca Juga: Kepala Dusun di Bulukumba Ditemukan Meninggal Penuh Tusukan
Di bawah masjid, Karang Taruna Kecamatan Ujung Bulu membuka lapak bagi pedagang yang ingin berjualan pakaian, kosmetik, peci, hingga kurma.
Yang menarik juga, panitia membuka ruang kreatifitas untuk anak-anak hingga pemuda yang memiliki bakat terpendam. Menggelar lomba fashion show, lomba ceramah, Stand Up Comedy, dan Kultum.
Bagi yang hendak berburu takjil. Lokasinya berada di Pasar Tua, Kelurahan Loka, Kecamatan Ujung Bulu, Kabupaten Bulukumba.
Disini, terdapat puluhan pedagang yang menjajakan aneka menu buka puasa. Ragam warna dan bentuk kue ada di sini. Pengunjung yang datang tentunya akan lebih bebas memilih makanan yang menggugah selera.
Ada berbagai jenis es buah, cendol, kue basah, salad buah, sop buah, es kelapa muda, hingga makanan berat seperti, sate sampai nasi bungkus.
Baca Juga: Viral Aladdin Ngabuburit Pakai Karpet Terbang
Pusat kuliner ini dibuka oleh Tim Penggerak PKK Kabupaten Bulukumba. Diberi nama, Pasar Ramadhan. Sebagai salah satu pusat jajanan kuliner atau takjil menu buka puasa.
Berita Terkait
-
Buka Puasa Asyik, Ayo Ngabuburit Seru di Jakarta Lebaran Fair 2025
-
7 Kampung Ngabuburit Populer di Jogja yang Harus Kamu Datangi di Akhir Pekan Ramadan
-
Ngabuburit Sambil Berwisata di TMII
-
Sparkling Ramadan Ngabuburit di Taman Kota Peruri: Paduan Acara Spiritual, Harmoni Musik, dan Bazaar
-
Ngabuburit Produktif? Ini 3 Cara Gen Z Ngabuburit sambil Upgrade Skill
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia
-
Sampai Kapan Program Link Saldo DANA Kaget Digelar? Ini Jawabannya!
-
Awas! Merek Produk UMKM Bisa Dicuri, Begini Cara Amankan dengan Biaya Murah
-
Euromoney Private Banking Awards 2025 Bukti Keandalan Wealth Management BRI
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli