SuaraSulsel.id - PT Pelabuhan Indonesia IV (Persero) melakukan perbaikan pelayanan terminal di Terminal Petikemas Makassar (TPM), Makassar New Port (MNP), dan Pelabuhan Soekarno Hatta Makassar.
Hal itu diungkapkan Direktur Operasi dan Komersial PT Pelindo IV, M. Adji dalam “Temu Pelanggan Pengurus Asosiasi Pengguna Jasa Region Sulawesi” yang digelar di Fireflies Coffee Pattimura, pekan lalu.
Dalam kegiatan tersebut, Direktur Operasi dan Komersial mengatakan, Pelindo IV senantiasa melakukan pengembangan dari sisi operasional dan komersial.
“Kemudian dari sisi komersialisasi tentunya kita juga senantiasa berkomunikasi dengan para pelanggan agar mendapat masukan, sehingga dapat mengoptimalkan pelayanan,” kata Adji.
Menurut Adji, ada beberapa permintaan pelanggan antara lain masa penumpukan peti kemas transhipment yang semula hanya 1 - 7 hari menjadi 1 - 14 hari.
Baca Juga: Adem! Video Ketum PBNU Masuki Katedral Makassar, Diiringi Lagu Alleluya
Adji berkata, pihaknya sebenarnya sudah memberikan stimulus atau relaksasi tersebut kepada para pengguna jasa khususnya untuk kegiatan transhipment selama masa pandemi Covid-19 atau sejak Mei 2020 lalu.
“Untuk itu, manajemen PT Pelindo IV akan mempertimbangkan melanjutkan atau dipermanenkan,” tukasnya.
Perbaikan pelayanan yang dilakukan telah melakukan transformasi peti kemas di Makassar New Port (MNP) yang meningkatkan Level Of Service.
Selain itu agar mendukung Green Port, telah disiapkan program Shore Connection agar kapal dapat menggunakan listrik selama kapal bertambat dan tentunya agar memberikan value pelanggan dengan biaya yang efisien.
Berikutnya akan dilakukan simplifikasi pelayanan peti kemas di TPM dan Cabang Makassar yang merupakan penggabungan Depo dengan Terminal Petikemas.
Baca Juga: Gempa Guncang Malang, Begini Kondisi Pemain PSM Makassar
Kegiatan Temu Pelanggan ini juga dihadiri General Manager (GM) PT Pelindo IV Cabang Makassar, Enriany Muis, Deputy GM Pelindo IV Cabang Makassar, Muhammad Irfan, GM Pelindo IV Cabang Terminal Petikemas Makassar (TPM), Dameanto Pangaribuan, GM Pelindo IV Cabang Makassar New Port (MNP), Edy Djoni M. Nursewan, Tb. Patrick Iskandar (SM. Komersial & Hubungan Pelanggan), Yushida (SM. Terminal), Syamssul Ma'arif (SM. Pelayanan Kapal), serta pengurus Asosiasi Pengguna Jasa Region Sulawesi.
Adapun kegiatan temu pelanggan yang digelar pada hari Jumat (9 April 2021), merupakan program kerja manajemen dari restruktur organisasi PT Pelindo IV yaitu Subdit Komersial dan Hubungan Pelanggan. Selain itu juga termasuk dalam tindak lanjut road show temu pelanggan yang digelar di Surabaya pada 23 Maret lalu. Selanjutnya, Pelindo IV juga akan melakukan temu pelanggan di regional lainnya.
Berita Terkait
-
Mengintip TPA Tamangapa, TPA Terbesar di Pulau Sulawesi
-
Bias Antara Keadilan dan Reputasi, Mahasiswi Lapor Dosen Cabul Dituduh Halusinasi
-
Promo Kuliner Khusus Nasabah BRI di Makassar: Dari Kopi Hingga Steak, Diskon Hingga 20%!
-
Dibela Orang Asli Bugis, Denny Sumargo dan Farhat Abbas Ditantang Naik Ring
-
Tiga Pengusaha Skincare di Makassar Jadi Tersangka, Tapi Identitas Dirahasiakan Polisi
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Kalah Pilkada 2024 Tidak Boleh Langsung Menggugat ke MK, Ini Aturannya
-
Unggul Versi Quick Count, Sudirman: Jangan Bereuforia!
-
Pilkada Sulsel 2024: Disabilitas dan Warga Binaan Antusias Menyalurkan Hak Pilih
-
Pelayanan CS BRI Dipuji Netizen Usai Viral di Media Sosial
-
Unhas Pecat Mahasiswa FIB yang Bela Korban Pelecehan Seksual oleh Oknum Dosen