SuaraSulsel.id - Sebuah video perempuan berjilbab viral di media sosial. Perempuan tersebut membuat video pengakuan dan meminta agar polisi dapat segera menangkap pelaku yang diduga telah memperkosanya di Menara Bosowa, Jalan Jendral Sudirman, Kota Makassar.
Dalam video berdurasi 50 detik yang diunggah oleh akun Instagram info_kejadian_makassar. Perempuan yang diketahui berinisial AV (19 tahun) itu mengatakan, tindakan pemerkosaan yang dialaminya diduga dilakukan oleh oknum sekuriti, R di Menara Bosowa, Makassar pada Rabu 18 November 2020 silam.
"Saya korban. Saya mengalami pemerkosaan di Menara Bosowa pada tanggal 18 November 2020. Yang dilakukan oleh sekuriti Menara Bosowa, R," kata AV dalam video dikutip SuaraSulsel.id, Kamis (25/3/2021).
AV mengungkapkan alasan ia membuat video tersebut adalah untuk meminta penyidik Polrestabes Makassar yang menangani kasusnya lebih serius.
Baca Juga: Satu Warga Meninggal di Makassar Kena Busur, Perang Kelompok Berlanjut
"Saya sudah melakukan pelaporan ke kantor polisi. Dan ini adalah buktinya. Kenapa saya membuat video ini?, karena saya mau ada kejelasan dari kasus saya. Karena sampai sekarang hasil visum pun tidak pernah diberikan atau diperlihatkan oleh penyidik," ungkap AV.
AV berharap agar polisi tidak menutup mata atas peristiwa yang dialaminya itu. Dan dapat segera menangkap pelaku yang telah memperkosanya.
"Melalui video ini saya mohon agar polisi menyelesaikan kasus ini. Agar pelaku yang sampai sekarang masih berkeliaran bisa ditangkap secepatnya," pinta AV.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Kepolisan Resor Kota Besar Makassar Kompol Agus Khaerul yang dikonfirmasi terpisah, menerangkan bahwa kasus pemerkosaan yang dialami perempuan AV di Menara Bosowa tersebut telah ditangani pihaknya. Prosesnya hingga kini telah naik ke tahap penyidikan.
"Kasus sudah ditindaklanjuti dan sudah tahap penyidikan. Oknum sekuriti yang diduga pelaku sudah diperiksa," terang Agus.
Baca Juga: Ketakutan saat Disuntik Vaksin, Ekspresi Zulkifli Syukur Disorot Warganet
Meski begitu, Agus mengaku masih memiliki kendala. Untuk dapat mencari fakta-fakta sebenarnya terkait peristiwa pemerkosaan yang dialami AV.
"Hambatannya kita masih mencari saksi. Agar ada persesuaian keterangan baik pelapor maupun terlapor," katanya.
Kontributor : Muhammad Aidil
Berita Terkait
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
-
Wanita ML di Makassar Tewas, Polisi: Ditemukan Tergantung di Kamar Mandi
-
FULL TIME! Yuran Fernandes Pahlawan, PSM Makassar Kalahkan CAHN FC
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Dosen Unismuh Makassar Dikirim Kemenkes Bantu Korban Gempa Myanmar
-
BRI Menang Penghargaan Internasional The Asset Triple A Awards untuk Keuangan Berkelanjutan
-
Libur Lebaran Dongkrak Wisata Lokal, Danau Talaga & Tateli Jadi Favorit Warga
-
Polisi Selidiki Kejanggalan-kejanggalan Kematian Perempuan Asal Toraja di Makassar
-
6 Warga Pengeroyok Polisi di Muna Barat Jadi Tersangka