SuaraSulsel.id - Suning Group yang jadi pemegang saham mayoritas Inter Milan dilaporkan bangkrut. Alhasil, salah satu klub milik mereka yang bermain di Liga Super China, yakni Jiangsu FC telah resmi dibubarkan.
Akibat kondisi ini, nasib Inter Milan pun kian jadi pertanyaan. Akankah bernasib sama seperti Jiangsu FC?
Pandemi virus corona telah menimbulkan masalah finansial bagi Suning Group. Sebagai respons, chairman Suning Zhang Jindong memutuskan agar perusahaan mengurangi pengeluaran dengan menutup bisnis non-ritel.
Bisnis tersebut termasuk Jiangsu FC, yang baru saja memenangkan gelar Liga Super China pada November lalu. Jiangsu FC untuk pertama kalinya juara usai mengalahkan jawara delapan kali Guangzhou Evergrande.
Baca Juga: Target Utama AC Milan Musim Ini Lolos ke Liga Champions
"Karena tumpang tindih berbagai elemen yang tidak dapat dikendalikan, Jiangsu Football Club secara efektif tidak dapat menjamin kelanjutan aktivitas," demikian pernyataan resmi Suning Group dikutip dari Goal, Senin (1/3/2021).
"Mulai sekarang, Jiangsu Football Club akan berhenti,'' tandasnya.
Lewat akun WeChat resminya, Jiangsu FC juga mengumumkan bahwa semua klub yang dimiliki Suning Group, termasuk Jiangsu Suning Women akan menghentikan operasinya.
Demi tetap bertahan, mereka kini tengah mencari investor baru yang bersedia menyokong pendanaan untuk musim-musim mendatang, sebagaimana dilaporkan ESPN.
Kondisi itu jelas tak bisa dilepaskan dengan Inter Milan. Tak menutup kemungkinan klub yang tengah memuncaki Liga Italia itu turut terkena imbas dari krisis finansial Suning Group.
Baca Juga: Krisis Finansial, Suning Group Bubarkan Jiangsu FC, Inter Milan Menyusul?
Menyadur Football Italia, Suning Group mengonfirmasi bahwa mereka masih mendukung Inter Milan dengan atau tanpa bantuan eksternal tambahan, tetapi membuka peluang untuk menggandeng investor.
Berita Terkait
-
GOL!!! Cristian Ronaldo Jebol Gawang Emil Audero
-
Sebaran Kompetisi 'Garuda Calling' Perdana dari Patrick Kluivert, Ada 11 Liga Berbeda
-
eFootball Championship 2025: Kompetisi Menuju Tokyo Dimulai, Inter Club Event Telah Dibuka
-
Sejajar Bintang Dunia, Jay Idzes Masuk Team of The Week Liga Italia
-
Pelatih Emil Audero: Kesalahan yang Membahayakan Segalanya!
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Uang Damai Rp10 Juta Kasus Pencabulan Anak: Keluarga Korban Tolak, Kanit PPA Polrestabes Makassar Terancam Sanksi
-
28 Tahun Mengabdi, Kini Gigit Jari: Kisah Pilu PPPK Makassar yang Pengangkatannya Ditunda Setahun
-
Kasat Narkoba Polres Bone Dicopot! Diduga Minta "Uang Damai" Rp80 Juta, Chat Viral Jadi Bukti
-
Agus Harimurti Yudhoyono Evaluasi Pembangkit Listrik Tenaga Sampah di Kota Makassar
-
Geram! Kanit PPA Polrestabes Makassar Diduga Minta Korban Kekerasan Seksual Damai Dengan Uang Rp10 Juta