SuaraSulsel.id - Hervina, guru honorer di SD 169 Sadar Bone kini bernafas lega. Ia dibolehkan kembali mengajar setelah memperjuangkan nasibnya sebulan lebih.
Dinas Pendidikan Kabupaten Bone menawarinya untuk kembali mengajar di sekolah tersebut. Setelah DPRD Kabupaten Bone menggelar rapat dengar pendapat dengan sejumlah pihak terkait.
Hervina, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bone, Kepala Sekolah SD 169 Sadar beserta suaminya, Jumrang, juga dihadirkan dalam rapat tersebut. Masalah diselesaikan secara kekeluargaan, walau sempat berjalan alot.
Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Bone, Andi Syamsiar Halid mengaku tak ada lagi masalah soal Hervina saat ini. Dia sudah bisa kembali mengajar.
Baca Juga: Pemecatan Guru Honorer Bone, Azis Syamsuddin Sesalkan Sikap Kepala Sekolah
Hervina dan Kepala Sekolah SDN 169 Sadar, Hamsinah dengan suaminya, Jumrang sudah didamaikan.
"Sudah selesai secara kekeluargaan dari hasil rapat di DPRD," kata Syamsiar, Jumat (19/2/2021).
Ia bahkan diberi pilihan. Bisa kembali mengajar di SD 169 Sadar, atau pun mengabdi di sekolah lain. Ia juga berharap Hervina nantinya bisa diangkat jadi guru PPPK.
"Solusi terbaik bagaimana untuk bisa mengabdi di sekolah lagi. Bisa di SD Sadar atau di SMP," ujarnya.
Sebelumnya, kata Syamsiar, pihaknya sudah memanggil Hervina dua kali. Hanya saja tidak pernah hadir karena merasa sudah diberhentikan.
Baca Juga: Fakta Baru Guru Honorer Bone Dipecat, Gubernur Sulsel Periksa Langsung
"Hanya pengawas sekolah, kepala sekolah dan Camat yang hadir, padahal sebenarnya kalau dia hadir masalah langsung selesai," jelasnya.
Berita Terkait
-
Per Mei, Pemerintah akan Transfer Langsung Tunjangan Guru Honorer
-
Kesejahteraan Psikologis Guru Honorer, Solusi atau Ilusi?
-
Kisah Inspiratif dari NTT: Guru Honorer Berjuang Demi Pendidikan di Desa Terpencil
-
Anggaran Pendidikan Berkurang, Bagaimana Kualitas Sekolah ke Depannya?
-
Tuntut Kejelasan, Para Guru Swasta Demo di DPR
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
Terkini
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar