SuaraSulsel.id - Dugaan plagiarisme ditujukan kepada Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Profesor Runtung Sitepu. masyarakat melaporkan rektor telah melakukan plagiat.
Dugaan ini dilaporkan masyarakat melalui aplikasi Lapor.go.id kemudian diteruskan ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi dan diteruskan ke Universitas Sumatera Utara.
Ada sejumlah nama yang dilaporkan, yaitu Profesor Runtung Sitepu (Rektor USU), Farhat, Mahyuddin KM Nasution, Maria Kaban, Kharisma Prasetya Adhyatma, Fauriski F Prapiska, Ginanda Putra Siregar, dan Syah Mirsya Warli.
Nama para terlapor tertuang dalam surat berkop Universitas Sumatera Utara dengan nomor 218/UN.5.R2/SDM/2021 tertanggal 11 Januari 2021, ditujukan ke Rektor Universitas Sumatera Utara.
Surat itu juga dibubuhi tanda tangan Wakil Rektor II Profesor Muhammad Fidel Ganis Siregar. Surat yang didisposisikan ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI juga ditembuskan ke Pemerintah Kabupaten Karo.
Kepala Kantor Humas, Protokoler dan Promosi USU Elvi Sumanti membenarkan adanya dugaan plagiarisme yang dilaporkan oleh masyarakat melalui aplikasi Lapor.go.id tersebut.
Oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, laporan kemudian didisposisikan ke Universitas Sumatera Utara.
"Laporan masyarakat itu dibuat di lapor.go.id , dan itu benar karena USU mendapat disposisi dari kementerian," ujar Elvi melalui pesan singkat, Selasa (12/1/2021).
Dikatakan Elvi, surat yang ditandatangani oleh Wakil Rektor II, Profesor Muhammad Fidel Ganis Siregar merupakan surat internal yang dilanjutkan ke pimpinan USU guna menindaklanjuti laporan masyarakat tersebut.
Baca Juga: UIN Malang Berlakukan Pembatasan Kegiatan Selama 14 Hari
"Ini surat biasa, kalo ada laporan di lapor (Lapor.go.id)," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Dosen Viral Ludahi Kasir: Ternyata Belum Dipecat, Begini Nasibnya Menurut LLDIKTI
-
Kecelakaan KM Putri Sakinah Tambah Daftar Panjang Tragedi Kapal Wisata di Labuan Bajo
-
Sejarah! Wali Kota New York Dilantik Pakai Al-Quran di Stasiun Kereta Bawah Tanah
-
318 Ribu Penumpang Nikmati Kereta Api Maros-Barru Sepanjang 2025
-
9 Peristiwa Viral Mengguncang Sulawesi Selatan Selama 2025