SuaraSulsel.id - Biasanya wajah yang tidak biasa menjadi fokus foto KTP artis. Namun, hal berbeda dialami oleh Ziva Magnolya.
Ziva Magnolya belum lama ini membagikan foto KTP (Kartu Tanda Penduduk) miliknya di Instagram. Unggahan itu kemudian dibagikan ulang oleh salah satu akun fans bernama @kaila.186 pada Kamis (7/1/2021).
Ziva memamerkan foto KTP karena diminta oleh salah satu fans yang berpartisipasi dalam sesi Question and Answer berjudul "Mau Liat Apasih?" yang dibuat olehnya di Instagram Story.
Dari unggahan itu diketahui kalau Ziva tetap menawan dalam potret KTP miliknya. Tapi, bukan cuma itu yang mencuri perhatian warganet. Rupanya banyak juga yang fokus dengan tanda tangan Ziva usai melihat foto tersebut.
Buktinya, kolom komentar postingan akun @kaila.186 dipenuhi dengan pernyataan warganet yang merasa tanda tangan juara 3 "Indonesian Idol 2020" itu sangat aesthetic dan bagus.
"Salfok tanda tangan jipa estwetwik betul (emoji)," celetuk seorang warganet.
"Tanda tangan Ziva bagus," ujar yang lain.
"Tanda tangan zivaa astagaaa," tutur warganet lain.
"Salfok tanda tangannya ziva," kata yang lain.
Baca Juga: Daniel Mananta Kembali Gantikan Boy William di Indonesian Idol
Selain Ziva, akun @kaila.186 itu juga membagikan potret KTP Lyodra Ginting dalam postingan yang sama. Foto KTP jawara "Indonesian Idol 2020" itu sukses meraih banyak pujian dari warganet karena terlihat cantik.
Sementara itu, belakangan ini memang banyak selebriti Tanah Air yang membagikan potret KTP miliknya di media sosial. Ada yang memang sengaja membagikannya dan ada juga yang menuruti fans seperti Ziva.
Beberapa selebriti yang sudah melakukan tren ini adalah Ariel Tatum, selebgram Shafa Harris, Mieke Amalia, hingga Tissa Biani. Mereka pun menuai pujian karena dianggap tetap cantik dalam foto KTP.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng