SuaraSulsel.id - Bupati Bantaeng Ilham Azikin melakukan rapat bersama dengan Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Bantaeng.
Tujuan rapat tersebut digelar sebagai upaya menekan laju penyebaran virus Corona di wilayah itu yang kini berada pada zona merah.
Sejumlah pimpinan Forkopimda, OPD dan organisasi-organisasi keagamaan turut hadir dalam rapat yang digelar di Posko Covid-19, Kamis (17/12/2020).
Saat rapat Ilham Azikin lebih dahulu mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendoakan kesembuhannya dari Covid-19. Setelah menjalani isolasi mandiri.
Baca Juga: Sembilan Nakes Positif Covid-19, RSUD Bantaeng Setop Operasi Pasien
"Saya mengucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada semua kerabat, saudara, dan warga Bantaeng yang turut membantu dan mendoakan kesembuhan saya," kata Ilham melalui keterangan tertulisnya yang diterima SuaraSulsel.id.
Ada sejumlah keputusan yang diambil dari rapat tersebut. Antara lain adalah pembatasan-pembatasan aktivitas untuk mencegah penularan Covid-19.
Ilham memastikan bahwa keputusan itu merupakan upaya yang paling penting untuk dilakukan agar warga Kabupaten Bantaeng tidak tertular Covid-19 yang masih terus mewabah.
"Ini kita lakukan demi keamanan dan kesehatan warga Bantaeng. Saya berharap jumlah warga Bantaeng yang terpapar Covid-19 semakin berkurang. Mari kita sama-sama saling membantu, saling menjaga," jelas Ilham.
Selain itu, sejumlah kebijakan yang diputuskan dalam rapat tersebut akan dituangkan dalam surat edaran Bupati Bantaeng. Salah satunya adalah keputusan mengenai pembatasan aktivitas perekonomian di Pantai Seruni.
Baca Juga: Nurdin Abdullah Doakan Bupati Bantaeng Segera Pulih dari Covid-19
"Salah satu keputusan rapat adalah membatasi aktivitas di pantai Seruni sampai jam 21.00 Wita saja," kata dia.
Berita Terkait
-
Pasar Saham Indonesia Terjun Hebat, Lebih Parah dari IHSG Era Pandemi COVID-19?
-
Daftar 'Buffer Zone' Lalin Arus Mudik 2025 di Banten Jika Terjadi Kepadatan 'Zona Merah'
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Survei: Milenial Rela Rogoh Kocek Lebih Dalam untuk Rumah Modern Minimalis
-
Trump Tarik AS dari WHO! Salahkan Penanganan COVID-19
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
BRI Menang Penghargaan Internasional The Asset Triple A Awards untuk Keuangan Berkelanjutan
-
Libur Lebaran Dongkrak Wisata Lokal, Danau Talaga & Tateli Jadi Favorit Warga
-
Polisi Selidiki Kejanggalan-kejanggalan Kematian Perempuan Asal Toraja di Makassar
-
6 Warga Pengeroyok Polisi di Muna Barat Jadi Tersangka
-
Bawaslu Coret Calon Wakil Wali Kota Palopo di Pilkada! Kasus Napi Tersembunyi Terbongkar?