SuaraSulsel.id - Seorang pelaut asal Palopo yang tengah berada di luar negeri, baru-baru ini jadi perbincangan di media sosial lantaran ingin membawa salju ke kampung halaman.
Hal ini diketahui dari akun @palopo_info yang membagikan aksi si pelaut saat mengumpulkan salju.
"Kapal sandar di luar negeri, pelaut asal Palopo ingin membawa oleh-oleh salju ke Palopo," tulis @palopo_info dikutip pada Selasa (1/12/2020).
Dalam video tersebut, nampak seseorang pria tengah sibuk mengais-ngais salju yang jatuh, di depannya ada kantong plastik berwarna hitam.
Baca Juga: Wisudawan di Palopo Boncengkan Orang Tua Pakai Bentor, Publik Salut!
Rupanya, plastik kresek itu dijadikan wadah untuk butiran-butiran salju yang telah ia kumpulkan dengan kedua tangannya.
"Buat oleh-oleh ke Indonesia, ke Palopo," celetuk pria itu ketika ditanya oleh si perekam video.
Sambil terkekeh, pria ini mengatakan tak ada salju di halamannya.
Ia lantas melanjutkan aktivitasnya, memperluas cakupan tangannya untuk mengambil butiran es itu, guna membuat kantong kreseknya penuh.
"Abang Jamal lagi ngumpulin salju," beber si perekam video memberitahukan nama si pelaut tersebut.
Baca Juga: Viral Diduga Aliran Sesat, Jika Dapat 10 Pengikut Dijanjikan Hadiah Motor
Sontak, aksi unik pelaut asal Palopo ini langsung mengundang beragam reaksi dari warganet.
"Semangat kanda, jangan lupa di luar plastiknya ditempel tulisan 'salju dari luar negeri'", tulis akun @rid****
"Pesan kak satu kilogram," kata @mhd****
"Kirim kawan, nanti saya kirim juga salju," imbuh @rid***
Hingga tulisan ini disusun, video pelaut mengumpulkan salju ini telah ditonton sebanyak 32,7 ribu kali oleh pengguna internet.
Lihat video selengkapnya di sini.
Berita Terkait
-
Penantian Berakhir: Salju Pertama di Gunung Fuji Setelah 'Menghilang' Terlama dalam Sejarah
-
Pertama Kalinya dalam 130 Tahun! Gunung Fuji Tanpa Salju Hingga November
-
Calon Wali Kota Terkaya dan Ketua KPU Palopo Jadi Tersangka Ijazah Palsu
-
Kapten Kapal Selam Inggris Rekam Hubungan Intim dengan Anak Buah saat Bertugas di Laut
-
Perjalanan Wisata Edukasi, Melihat Langsung Salju di Trans Snow World Bekasi
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
-
Ingat! Penurunan Harga Tiket Pesawat Domestik 10 Persen Hanya Berlaku Hingga 3 Januari
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
Terkini
-
Unggul Versi Quick Count, Sudirman: Jangan Bereuforia!
-
Pilkada Sulsel 2024: Disabilitas dan Warga Binaan Antusias Menyalurkan Hak Pilih
-
Pelayanan CS BRI Dipuji Netizen Usai Viral di Media Sosial
-
Unhas Pecat Mahasiswa FIB yang Bela Korban Pelecehan Seksual oleh Oknum Dosen
-
Perintah Prabowo! Dua Proyek Bendungan di Sulsel Tidak Dilanjutkan