SuaraSulsel.id - Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan memberikan bantuan sosial beras kepada 1.952 keluarga penerima manfaat (KPM) yang tersebar di dua kecamatan. Yakni Kecamatan Bontolempangan 1.008 KPM dan Kecamatan Bungaya 944 KPM.
Sekretaris Dinas Sosial Gowa Firdaus mengatakan, program bansos beras ini merupakan jaring pengaman sosial Covid-19 dari Kementerian Sosial (Kemensos) RI. Bekerjasama dengan Bulog. Untuk Kabupaten Gowa sebanyak 33.772 KPM PKH.
Bantuan yang disalurkan untuk tiga bulan. Yaitu Agustus, September dan Oktober. Masing-masing 15 Kg beras medium.
"Khusus untuk jatah bulan Agustus dan September akan diterima langsung dua bulan yakni 30 kg di bulan September ini, sedangkan jatah Oktober di bulan depan sebanyak 15 Kg," kata Firdaus, di Kampung Rewako Ulujangang, Kecamatan Bontolempangan, Selasa (15/9/2020).
Baca Juga: Pilkada di Tengah Pandemi, IDI Riau Ingatkan Ini
Distribusi akan dilakukan oleh Perum Bulog bersama transporter yang telah ditunjuk oleh Kemensos RI. Akan mendistribusikan ke semua lokasi titik distribusi yang mudah dijangkau oleh semua KPM PKH Penerima Bansos. Seperti di kantor desa, kantor kelurahan, atau lokasi yang ditentukan bersama.
"Kami akan lakukan pendampingan dan pengawasan bersama Satgas Bansos Polres Gowa, Camat dan Tripika Kecamatan, Kepala Desa, Lurah, Babinsa, Binmas, dan Pendamping PKH," tambah Firdaus.
Pemimpin Perum Bulog Cabang Makassar Murniati Kamase mengatakan, Bulog sebagai penyedia beras kemasan 15 Kg siap menyalurkan ke seluruh penerima manfaat. Targetnya akan selesai secara keseluruhan di September. Untuk bantuan bulan Agustus dan September.
"Kami dari Bulog sudah siap menyalurkan. Transpoter yang ditunjuk kementerian bersama pengangkut akan mengambil dari gudang kita. Untuk disalurkan ke titik distribusi yang telah ditentukan," jelasnya.
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan usai memberikan bantuan secara simbolis, melakukan sosialisasi Perda Wajib Masker.
Baca Juga: Atlet yang Sembuh dari Covid-19 Disarankan Lakukan Skrining Jantung
Dia mengatakan, penularan Covid-19 di Indonesia belum mengalami penurunan. Bahkan dalam beberapa hari terakhir ini terjadi peningkatan yang cukup signifikan.
Berita Terkait
-
Saldo Dana Bansos BPNT 2025 Senilai Rp 600 Ribu, Begini Cara Mendapatkan dan Syaratnya
-
Cara Cek Status Penerima PIP 2025 via Website Bansos Kemensos
-
Bulog Terus Melakukan Penyerapan Gabah dan Beras dalam Suasana Libur Nasional
-
Wisatawan Asing Doyan Makan Nasi, Harga Beras di Jepang Naik Rp 466 Ribu Per Kilo
-
CEK FAKTA: Pendaftaran Dana Bansos Lewat Tautan di Media Sosial
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Luwu Timur
-
Terungkap! Penyebab Karyawan Perempuan Tewas Tergantung di Kamar Kos Makassar
-
Dosen Unismuh Makassar Dikirim Kemenkes Bantu Korban Gempa Myanmar
-
BRI Menang Penghargaan Internasional The Asset Triple A Awards untuk Keuangan Berkelanjutan
-
Libur Lebaran Dongkrak Wisata Lokal, Danau Talaga & Tateli Jadi Favorit Warga