SuaraSulsel.id - Marsel (24 tahun) yang berprofesi sebagai pengantar air galon dibunuh oleh pelanggannya Samsul (43 tahun) di Jalan Bontoduri 6, Lorong 6, Kecamatan Tamalate, Kota Makassar.
Menurut keterangan warga di lokasi kejadian, Samsul menunggu korban di lorong. Sambil marah-marah. Karena korban sudah empat hari tidak mengantar galon ke rumahnya.
Korban yang datang dengan sepeda motor langsung dianiaya dan ditusuk dengan badik. Korban sempat lari, tapi terjatuh dan meninggal.
"Kasiannya kodong," kata warga, Senin (14/9/2020).
Baca Juga: Motif Alpin Tusuk Syekh Ali Jaber, Suka Muncul di TV dan Berhalusinasi
Warga mengenal korban sangat baik. Ramah terhadap warga.
Tidak lama setelah kejadian, polisi bersenjata datang ke lokasi dan menangkap pelaku.
Kanit Reskrim Polsek Tamalate AKP Ramli Jufri mengatakan, pelaku sempat membohongi polisi. Mengaku sebagai wartawan yang hendak meliput kejadian di lokasi tersebut.
"Awalnya mengelak, tapi ditunjukkan bukti-bukti termasuk rekaman CCTV. Baru dia akui," ungkap Ramli.
Pelaku yang mengaku wartawan kemudian ditangkap dan dibawa ke rumahnya untuk mencari senjata yang digunakan menikam korban.
Baca Juga: Rombongan Pesepeda yang Masuk Jalan Tol Jagorawi Diperiksa Polisi
Polisi menemukan kartu pengenal dan badik di rumahnya. Pelaku memberontak ketika diamankan Petugas Unit Reskrim Polsek Tamalate. Sambil berteriak bahwa dirinya adalah wartawan.
"Saya dari media pak. Pers pak," kata Samsul kepada polisi.
Lokasi kejadian di Jalan Bontoduri 6, lorong 6, Kecamatan Tamalate pun dipadati warga. sebagian warga mengaku sedih dan marah dengan perilaku Samsul. Hanya persoalan sepele tega membunuh orang.
Rekaman CCTV yang beredar memperlihatkan pelaku bertindak beringas. Memukul dan menikam korban. Korban terlihat tidak melakukan perlawanan.
Istri korban yang tiba di lokasi kejadian sambil menggendong anak menangis histeris. Melihat suaminya tergeletak bersimbah darah. Korban meninggal sekitar 150 meter dari lokasi awal terjadinya penikaman.
Polisi mengatakan, korban meninggal akibat tusukan badik di bagian belakang yang tembus sampai ke jantung. Tikaman yang mengenai jantung membuat korban kehabisan darah.
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi HP Infinix RAM 8 GB Mulai Rp1 Jutaan: Layar AMOLED, Resolusi Kamera Tinggi
- 45 Kode Redeem FF Terbaru 30 Juni: Ada Emote Keren dan Bundle Menarik
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah 1 Jutaan dengan RAM 8 GB, Kamera Terbaik 50 MP!
-
7 Parfum Wanita Murah Wangi Tahan Lama, Harga Pelajar Mulai Rp12 Ribuan
-
5 Rekomendasi Parfum Murah Wangi Tahan Lama, Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa
-
APBN Bakal Tekor Imbas Beban Subsidi Listrik Terus Melonjak
-
Spesifikasi dan Harga Robot Polisi yang Viral di HUT ke-79 Bhayangkara
Terkini
-
SPMB Jalur Calo? Dinas Pendidikan Makassar Beri Jawaban Tegas
-
Produktivitas Klaster Susu Ponorogo Meningkat Berkat Dukungan BRI
-
Bom Ikan Meledak Tewaskan Pemilik Rumah di Bulukumba
-
Siapa Pelaku Penembakan Misterius di Gowa dan Bone?
-
Raih 15 Penghargaan Sekaligus, BRI Jadi Perusahaan Publik dengan Peringkat Tertinggi di Indonesia