SuaraSulsel.id - Sebah video yang tersebar melalui aplikasi pesan Whatsapp menghebohkan publik. Dalam video tersebut menunjukkan seorang pria diduga oknum anggota DPRD diciduk istri sah tengah berduaan di dalam mobil bersama wanita lain diduga perebut lelaki orang atau yang sering disebut pelakor.
Melansir Terkini.id, video tersebut beredar di sejumlah grup perpesanan WhatsApp sejak Senin (27/7/2020). Dalam potongan video tersebut, tampak pria diduga oknum anggota dewan tersebut berada di dalam mobil itu bersama seorang wanita diduga selingkuhannya.
Di saat yang bersamaan di depan pintu mobil, terlihat perempuan yang diduga merupakan istri sah dari terduga anggota dewan itu mengamuk ke wanita yang bersama suaminya tersebut.
“Turun, turun, we turun. Turun kau, turun kau, turun pelakor,” teriak istri sah sambil memukuli wanita dalam video tersebut.
Baca Juga: Hendak Kabur dari Lapas, 7 Tahanan Keroyok Aparat Kepolisian
Meski dipukuli, wanita terduga selingkuhan tersebut hanya bisa menangis. Tidak berhenti disitu, dalam video juga terlihat wanita yang berada di dalam mobil itu ditelanjangi istri sah. Istri sah menarik-narik baju perempuan dalam mobil hingga ia terlihat setengah bugil. Peristiwa itu pun sontak memancing perhatian dari warga sekitar.
“Pelakor, pelakor, pelakor,” kata seorang warga dalam video itu.
Menurut informasi yang beredar, peristiwa dalam video itu terjadi di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah. Dalam video, terdengar wanita yang merekam kejadian tersebut mengatakan bahwa pria yang diciduk istri sahnya itu adalah oknum anggota dewan setempat.
“Anggota dewan, anggota dewan, anggota dewan laki-lakinya,” ujar perekam video.
Hngaa berita ini dirilis, belum ada pernyataan resmi dari pihak keamanan setempat terkait video viral tersebut. Selain itu, belum ada informasi yang menyebutkan rincian kejadian tersebut.
Baca Juga: Ribuan Pengungsi Korban Banjir Luwu Utara Mulai Terserang Penyakit
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis