SuaraSulsel.id - Warga Bulukumba, Sulawesi Selatan digegerkan dengan peristiwa pembunuhan seorang aparatur sipil negara (ASN) oleh orang tak dikenal pada Kamis (16/7/2020).
Insiden nahas tersebut terjadi saat korban yang berinsial AJ hendak pulang ke rumah setelah mengantarkan istrinya berbelanja di Pasar Cekkeng Kausar.
AJ yang merupakan ASN di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sulthan Daeng Radja dianiaya oleh pelaku yang berinisial SYF alias RD (53) di perempatan jalan Teko, Kecamatan Bulu, Kabupaten Bulukumba. Pelaku diduga merupakan rekan korban.
Saat kejadian dilaporkan, pelaku datang dari arah belakang dan seketika menarik tubuh korban. Pelaku lalu menganiaya AJ menggunakan sebilah parang.
Baca Juga: 7 Hari Terombang-ambing di Laut, Ini Cerita Pilu Nahkoda Kapal Muatan Sapi
Akibat kejadian itu, AJ mengalami luka robek di bagian kepala, belakang bada dan tangan kanan. Luka tersebut diduga akibat sayataan benda tajam yang digunakan oleh pelaku.
Korban kemudian sempat dilarikan ke RSRUD Bulukumba Sultan Daeng Radja untuk mendapatkan perawatan. Namun, nyawanya tidak bisa diselamatkan.
Kasat Reskim Bulukumba AKP Berry Juana saat dikonfirmasi Kabarmakassar.com --jaringan Suara.com, Kamis (16/7), membenarkan peristiwa penganiayaan yang menyebabkan kematian tersebut.
Ia menuturkan, hingga kekinian kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan. Sementara pelaku penganiayaan telah diamankan oleh pihak kepolisian.
"Pelaku saat ini sudah kita amankan untuk dimintai keterangan, terkait pembunuhan sadis ini dan kami sementara melakukan pemeriksaan terhadap beberapa saksi mata dan mengamankan barang bukti guna proses lebih lanjut," terang ujar AKP Berry kepada Kabarmakassar.com.
Baca Juga: Korban Meninggal Banjir Bandang di Luwu Utara Jadi 21 Orang
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
-
5 HP dengan Kamera Terbaik di Dunia 2025, Ada Vivo dan Huawei
-
8 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Besar Performa Handal
-
Eks Pelatih Vinicius Junior Diincar Klub Liga 1: Persija atau Bali United?
-
Harga Emas Antam Naik Turun, Hari Ini Dibanderol Rp 1.894.000/Gram
Terkini
-
Sosok Jusuf Manggabarani: Jenderal Berani Melawan Preman, Tolak Pangkat, dan Selamatkan TVRI
-
Tarif Impor AS Bikin Industri Terpuruk, Pengusaha: Kami Jadi Korban Eksperimen
-
Ini Syarat Baru Masuk SMAN Unggulan di Kota Makassar
-
5 Link Saldo Dana Kaget, Bisa Klaim Hingga Ratusan Ribu Rupiah
-
10 Langkah Pendirian Koperasi Merah Putih di Desa dan Kelurahan