SuaraSulsel.id - Penyerang anyar PSM Makassar Alex Tanque menegaskan dirinya mengusung misi membawa timnya tersebut menjuarai kompetisi Liga Super Indonesia 2025/26.
Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Selasa 15 Juli 2025, pemain bernama lengkap Alex de Aguir Gomes mengatakan dirinya sudah mengetahui jika PSM Makassar tiga tahun lalu menjadi juara.
"Target saya ingin bawa PSM juara lagi. Coach Bernardo Tavares cerita pada saya. Tiga tahun lalu PSM adalah juara Indonesia. Dia ingin saya melakukan hal sama. Jadi juara untuk pendukung PSM," ungkap Alex Tanque.
Pemain berkebangsaan Brasil tersebut mengaku senang bisa bergabung dengan PSM Makassar dan dirinya berharap dirinya bisa membantu sepak bola Indonesia ke arah positif.
Alex mengatakan dirinya siap untuk bekerja keras dan mengeluarkan kemampuan terbaik mereka demi membantu PSM Makassar berprestasi pada kompetisi Liga Super Indonesia 2024/25.
"Saya senang berada di negara baru, di tim baru. PSM salah satu klub besar dengan banyak suporter. Suatu hari coach Bernardo kirim pesan kepada saya untuk datang ke sini," jelas Alex Tanque.
"Sepak bola di sini berkembang pesat. Setiap pemain bicara mengenai sepak bola. Saya tahu banyak orang membicarakan banyak hal bagus di sini. Mengenai negaranya, sepak bolanya, dan segala hal," tambah dia.
"Saya akan kerja keras. Saya ingin mencetak gol. Saya punya tendangan bagus, gocekan, dan operan bagus. Saya akan main seratus persen untuk mencapai tujuan klub," pungkasnya.
Pemain bertinggi badan 187cm itu sebelumnya membela klub asal Malta Marsaxlokk FC dan memiliki statistik yang meyakinkan dengan mencetak 16 gol dan enam assist dari total 34 pertandingan.
Baca Juga: Jelang Liga 1 2025/26: PSM Makassar Benahi Lapangan
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Rekomendasi Mobil Bekas Suzuki Dibawah Rp 100 Juta: Irit, Murah, Interior Berkelas
- 6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
- 5 Serum Viva untuk Flek Hitam Usia 40 Tahun Keatas, Hempaskan Penuaan Dini
- Klub Presiden Prabowo Subianto Garudayaksa FC Mau Rekrut Thom Haye?
- 10 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga untuk 8 Penumpang: Murah, Nyaman, Irit
Pilihan
-
Flexing Barang Mewah Bisa Bikin Anda 'Disapa' Petugas Pajak!
-
Dulu Dicibir, Keputusan Elkan Baggott Tolak Timnas Indonesia Kini Banjir Pujian
-
4 Rekomendasi HP Gaming RAM 12 GB Memori 512 GB, Harga di Bawah Rp 5 Juta Terbaik Juli 2025
-
BPS Mendadak Batalkan Rilis Jumlah Penduduk Miskin RI Usai Adanya Perbedaan Data Dengan Bank Dunia
-
Erick Thohir Akhirnya Mundur, Dapat Teguran FIFA!
Terkini
-
Pelajar SMP di Kabupaten Bone Diculik, Warga Ketakutan Tidak Berani Menolong
-
Alex Tanque: Saya Ingin Ulangi Kejayaan PSM Makassar
-
Penumpang Pesawat di Makassar Naik 31 Persen Saat Libur Sekolah
-
130 Ribu Warga Miskin Sulawesi Selatan Kehilangan BPJS Gratis?
-
Baru Simulasi, 4 Unit Bus Trans Sulsel Sudah Rusak