SuaraSulsel.id - Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan, Prof Zudan Arif Fakrulloh, mengapresiasi pelaksanaan Unhas Career Expo 2024. Sebagai salah satu upaya mengurangi angka pengangguran.
"Acara seperti ini sangat saya dukung penuh, bagaimana membantu anak-anak kita untuk mendapatkan pekerjaan. Unhas Career Expo 2024 ini bagus untuk menekan angka pengangguran," ujar Prof Zudan, saat menghadiri Unhas Career Expo 2024, yang dilaksanakan di Kampus Unhas, Rabu, 10 Juli 2024.
Ia mengajak para pencari kerja yang mengikuti kegiatan tersebut untuk terus berkarya dan berupaya menjadi pengusaha sukses dengan berbagai potensi di daerah dan wilayah masing-masing.
"Kita harus memiliki dua pilihan, akan ada pada posisi yang pemberi kerja atau mendapatkan gaji. Jangan berpikir instan, kita ini bukan siapa-siapa, kita harus merangkak dari bawah," pesannya.
Baca Juga: Pemprov Sulsel Siap Bantu Provinsi Termuda Papua Barat Daya
Kegiatan seperti ini merupakan contoh kolaborasi yang baik untuk sama-sama menekan angka pengangguran di Provinsi Sulawesi Selatan. Hal seperti ini juga sangat dibutuhkan pemerintah provinsi.
"Kami mendukung penuh berbagai kegiatan kolaborasi bagi anak-anak kita. Ini betul-betul dibutuhkan pemerintah daerah maupun pemerintah pusat," imbuhnya.
Sementara itu, Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa mengaku sangat besyukur Pj Gubernur Prof Zudan bisa hadir untuk menyaksikan kegiatan Unhas Career Expo 2024 ini.
"Beliau (Pj Gubernur Sulsel) adalah simbol di Provinsi Sulawesi Selatan. Terima kasih sudah bersedia hadir di acara seperti ini. Saya berharap dari ribuan pengunjung kiranya bisa menjadi wirausaha separuhnya," kata Prof Jamaluddin dalam sambutannya.
Ia menjelaskan, kegiatan ini dalah upaya Unhas untuk mengembangkan berbagai usaha di Sulawesi Selatan.
Baca Juga: Pemprov Sulsel Raih Anugerah Merdeka Belajar 2024
“Mari kita bangun daerah dan kita buat produk sendiri terutama di bidang obat-obatan yang bisa kita olah sendiri dan kita pakai sendiri,” tuturnya.
Jamaluddin berharap, melalui event ini bisa mempersiapkan mahasiswa Unhas untuk menciptakan lapangan pekerjaan.
Berita Terkait
-
Jepang Bakal Dikerubungi Jutaan Pengangguran Imbas Lowongan Kerja Makin Sedikit
-
1,79 Juta Orang Kena PHK di Amerika Serikat
-
Pemerintah Diminta Libatkan Swasta Demi Cegah Gelombang Pengangguran Imbas Efisiensi
-
Ogah Disebut Pengangguran, Anies Baswedan Mulai Ikut Wawancara Kerja: Overqualified Ini Mah!
-
#KaburAjaDulu, Brain Drain, dan Bentuk Frustasi Masyarakat ke Pemerintah: Mengapa Ini Jadi Ancaman di Tahun 2045?
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
BREAKING NEWS: Gempa Magnitudo 4,0 Guncang Wilayah Luwu Timur
-
Terungkap! Penyebab Karyawan Perempuan Tewas Tergantung di Kamar Kos Makassar
-
Dosen Unismuh Makassar Dikirim Kemenkes Bantu Korban Gempa Myanmar
-
BRI Menang Penghargaan Internasional The Asset Triple A Awards untuk Keuangan Berkelanjutan
-
Libur Lebaran Dongkrak Wisata Lokal, Danau Talaga & Tateli Jadi Favorit Warga