SuaraSulsel.id - Polda Sulut mengungkap pekerjaan Brigadir Ridhal Ali Tomi sebagai anggota Polresta Manado di Jakarta. Sebelumnya, Ridhal diduga meninggal bunuh diri di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.
Kabid Humas Polda Sulut Kombes Pol Michael Tamsil menyebut Brigadir RA selama di Jakarta menjadi ajudan salah satu pengusaha.
“Kapolda Sulut sudah memerintahkan Kabid Propam untuk mengecek tentang keberadaan Brigadir RA di Jakarta, dan memang benar dia (Brigadir RA) sudah menjadi ajudan atau driver dari salah satu pengusaha di Jakarta sejak tahun 2021," ungkap Tamsil, Senin (29/4/2024).
Mengutip beritamanado.com -- jaringan Suara.com, Tamsil juga menyebut, keberadaan Brigadir Ridhal di Jakarta tanpa sepengetahuan dari pimpinan atau kepala satuan kerja di Polresta Manado.
Baca Juga: Polisi Buka Isi Percakapan Brigadir Ridhal Ali Tomi di HP
“Kabar bahwa korban (Brigadir RA) diajak salah satu oknum Polwan yang juga rekannya waktu bertugas di Polresta Manado, terkait hal itu kami sedang lakukan pemeriksaan," kata Tamsil.
Jenazah Diserahkan ke Keluarga
Jenazah Brigadir Ridhal Ali Tomi tiba di bandara Sam Ratulangi Manado, Minggu (28/4/2024) sekitar pukul 06.34 wita dengan menggunakan pesawat Garuda GA-606.
Keluarga Brigadir Ridhal dan rekan dari Satuan Polisi Lalu Lintas Polresta Manado, tampak sudah menunggu di pintu kedatangan Kargo Domestik Bandara Sam Ratulangi sejak pukul 06.00 Wita.
Di pihak keluarga, kakak korban Ibnu, bersama sejumlah kerabat lainnya tampak menggunakan setelan baju serba putih.
Baca Juga: Polresta Manado Bentuk Tim Dalami Kasus Tewasnya Brigadir Ridhal Ali Tomi Dalam Mobil Alphard
Jenazah diantar ke rumah duka menggunakan mobil milik rumah sakit Bhayangkara. Selanjutnya jenazah tiba di rumah duka, Perum Kalasey Indah, Desa Kalasey, Minahasa.
Jenazah tiba pukul 08.05 wita, dirumah duka disambut isak tangis keluarga, bahkan Istri almarhum Brigadir RA sempat pingsan saat peti jenazah dibawa masuk ke dalam rumah.
Tampak mengantar jenazah Brigadir RA, kasat lantas Polresta Manado Kompol Yulfa Irawati dan rekan-rekan dari Satlantas Polresta Manado.
Berita Terkait
-
Pecah Tangis di Pemakaman Titiek Puspa, Keluarga hingga Penggemar Lepas Sang Legenda
-
Tangis Pecah! Jenazah Titiek Puspa Disambut Keluarga di Rumah Duka Pancoran
-
Jenazah Titiek Puspa Disemayamkan di Rumah Duka
-
Video Viral Balita Melambai ke Jenazah Sang Ibu yang Meninggal Sebelum Lebaran Bikin Warganet Mewek
-
Jurnalis Asal Palu Ditemukan Tewas di Hotel D'Paragon Jakbar, Kondisi Jasad Sudah Membiru
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional