SuaraSulsel.id - Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto memaparkan beberapa program khusus Pemkot Makassar dalam mewujudkan Makassar Low Carbon City atau kota rendah karbon dengan Metaverse.
Dalam pemaparannya, Danny Pomanto sapaan akrab Ramdhan Pomanto menyebutkan ada beberapa program penting untuk mewujudkan dekarbonisasi di Makassar.
Pertama, jelas Danny, ialah segera menyelesaikan proses Pembangkit Sampah Energi Listrik (PSEL).
"Insyaallah apa yang terjadi ialah tahun-tahun depan sampah kita tidak ke Tempat Pembuangan Akhir atau TPA, tetapi langsung ke pabrik sampah," kata Danny pada sela-sela Rakorsus Pemkot Makassar, di Hotel Four Points, Senin 26 Februari 2024.
Sampah-sampah TPA juga akan ditambang kembali dan direncanakan sembilan tahun sudah mengosongkan TPA Tamangapa.
Di situ, kata Danny, akan menjadi kawasan hijau, kawasan bisnis dengan perumahan mewah, punya nilai yang sangat baik untuk lingkungan.
Kedua, tutur dia, ialah Lorong Wisata. Dia mengarahkan agar lorong wisata terus dihijaukan dengan tanaman produktif.
Apalagi pihaknya bersama Pemprov Sulsel sementara sudah menanam 5 juta cabai yang sekaligus ditujukan untuk mencegah inflasi.
Di Longwis, timnya juga menggiatkan sirkular ekonomi melalui bank sampah dan kegiatan restoran di lorong.
Baca Juga: Makassar Ingin Jadi Kota Rendah Karbon, Pj Gubernur Sulsel: Sesuai Program Pemprov Sulsel
Kemudian Pemkot Makassar pula sudah mengambil kebijakan mengenai electrical vehicle (kendaraan listrik).
Implementasinya, Pemkot Makassar sudah punya bus sekolah listrik tiga unit, 46 mobil listrik dottorota untuk melayani kesehatan masyarakat.
Lalu Co'mo yang akan diproduksi 15 unit tahun ini. Ditambah, janji dia, akan membuat solar energi di seluruh sekolah.
"Sekolah SD-SMP kita ganti dengan energi matahari. Karena saya khawatir di akhir tahun ada kekeringan lagi maka listrik menjadi persoalan besar," tuturnya.
Solar panel surya itu rencananya akan dipasang bekerjasama PLN di semua sekolah, puskesmas, dan kantor pemerintah.
Pun dengan digitalisasi. Dia mengungkapkan akan mengembangkan kembali Sombere' dan Smart city dan Makaverse tahun ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Kepala Daerah Dipilih DPRD? Parpol di Sulawesi Selatan Terbelah
-
Pemprov Sulsel Umumkan Tender Preservasi Jalan Rp278,6 Miliar
-
Banjir Rendam Donggala, Angin Kencang Rusak Rumah di Palu
-
Korban Meninggal Banjir Bandang Pulau Siau jadi 17 Orang, 2 Warga Hilang
-
Lowongan Kerja PT Vale: Senior Coordinator for Publication, Reporting, and Public Relation